Apple Stop Produksi Salah Satu Produk MacBook

marketeers article

Varian laptop milik Apple akan segera berkurang menyusul pemberentian produksi MacBook 12-inchi. MacBook 12-inchi di-stop produksinya lantaran posisi laptop ini sebagai entry-level dari jajaran laptop milik Apple akan segera digantikan oleh MacBook Air yang sudah dilengkapi dengan Retina Display.

Hal tersebut tidak mengagetkan. Pasalnya, MacBook 12-inchi sudah dijual Apple dari tahun 2015 dan pada dua tahun terakhir belum mendapatkan pembaruan. 

Di samping itu, MacBook Air yang disinyalir sebagai pengganti MacBook 12-inchi memiliki performa yang lebih bertenaga. MacBook Air dengan Retina Display juga memiliki harga yang kompetitif untuk sebuah laptop entry-level. Apple membanderol MacBook Air ini dengan harga US$ 1.099. 

Dilansir dari theverge.com, MacBook 12-inchi merupakan varian laptop Apple yang memiliki dimensi yang paling tipis serta memiliki bobot paling ringan. Namun dengan kelebihannya tersebut, sayangnya laptop ini juga memiliki performa yang kurang memuaskan. 

Selain secara resmi memberentikan produksi MacBook 12-inchi, Apple dikabarkan juga telah meniadakan MacBook Air non-Retina di gerai resmi. Namun, konsumen masih bisa mendapatkan laptop ini melalui reseller.

Editor: Sigit Kurniawan

Related