Audi Boyong New Audi A8 L dan RS 5 Coupe ke Indonesia 

marketeers article

Ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 menjadi ajang bagi Audi untuk merilis produk flagship-nya. PT Garuda Mataram Motor sebagai agen pemegang merek Audi merilis New Audi A8 L dan RS 5 Coupe.

“Ini merupakan dua produk terbaik yang mengusung filosofi Vorspung durch Technik khas Audi,” kata Andrew Nasuri, CEO PT Garuda Mataram Motor.

A8 hadir dengan konsep pengoperasian layar sentuh yang mengurangi banyaknya tombol dan teknologi mild hybrid. Audi menghadirkan mesin V6 Turbo 3.0 TFSI dengan transmisi otomatis 8-speed tiptronic.

 

Sedangkan RS 5 Coupe hadir dengan mesin V6 biturbo 2.9 TFSI yang memberikan peningkatan performa dan efisiensi lebih dibandingan RS 5 sebelumnya. Audi mengklaim mobil ini memiliki akselarasi mencapai 100km/jam hanya dalam waktu 3.9 detik. Suara muffler dari mobil ini juga bisa disetel sesuai keinginan pengguna.

The New Audi A8 L dipasarkan di Indonesia dengan harga Rp 2,95 miliar (on the road). Sedangkan The New Audi RS 5 Coupe dijual seharga Rp 2,635 miliar.

Related