Beragam Amunisi Doss di Bisnis Ritel Camera & Gadget

marketeers article

Menjalankan bisnis di era yang penuh persaingan seperti saat ini membuat pemasar harus memutar otak. Tidak seperti di era pemasaran tradisional, punya produk saja tidak cukup untuk melahirkan penjualan yang berkelanjutan. Hal ini yang dipahami oleh Doss yang berkecimpung di toko ritel kamera dan perangkat pendukung.

Sejak 2008, Doss memulai bisnisnya dengan meluncurkan toko ritel pertamanya untuk para pehobi fotografi. Doss pun menawarkan konsep ritel modern seperti para peritel kebanyakan tawarkan. Seperti pada Doss Camera & Gadget, ritel mereka di bilangan Cideng, Jakarta Pusat yang baru diluncurkan. Tidak sekadar gerai penjualan yang menampilkan produk dengan etalase dan kasir pembayaran, gerai Doss kelima yang tersebar di Jakarta dan Makassar ini menawarkan pengalaman berbelanja yang menarik.

Di toko berlantai empat ini pelanggan selain bisa berbelanja kamera mencobanya langsung dengan objek miniatur di lantai dasar, juga bisa menikmati kopi di kafe yang tersedia di lantai dua gedung ini. Selain itu ada berbagai macam workshop fotografi gratis dan jika ingin mencoba kamera, tersedia juga studio foto yang bisa didapat di Learning Center Doss di lantai tiga. Learning Center ini akan menunjang para costumer Doss yang telah berbelanja dan juga membeli kamera dan juga lighting di Doss agar pemakaian alat mereka bisa optimal. Kegiatan belajar mengajar pun tidak dikenakan biaya sama sekali.

Di lantai empat Doss Superstore Cideng merupakan C Studio. Ini adalah satu studio dengan penggunaan available light terbaik di Indonesia. Dengan luas hingga 200 meter persegi, studio ini juga akan dilengkapi dengan lighting yang sangat memadai, sehingga bisa memfasilitasi ide-ide para pehobi fotografi.

“Kami di sini menyediakan beragam merek kamera dan alat pendukungnya. Merek seperti Sony, Fujifilm, Olympus, Leica, Lumix hingga Hasselblad. Atau lensa dari pihak ketiga dari Sigma, Tamron, dan Laowa juga kami hadirkan sebagai pilihan konsumen,” ujar Direktur Utama PT Global Sukses Digital Tahir Matulatan saat peluncuran Doss Superstore Cideng, Rabu (8/8/2018)

Selain berjualan,  Tahir menambahkan, selama ini Doss juga aktifmenyemarakkan dunia fotografi Indonesia dengan berbagai kegiatan seperti Phototrip, workshop dengan pengajar dari nasional hingga internasional. “Di momen peluncuran ini, kami juga menghadirkan program penjualan yang menarik. Program di antaranya, diskon penjualan 8% sampai 88% dan cashback hingga Rp 2 juta untuk para pengguna kartu kredit Citibank yang berlaku hingga 31 Agustus 2018,” tutup Tahir.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related