Dukung Transaksi Non-tunai, Doku Bagi-bagi Saldo Satu Miliar

marketeers article

Doku sebagai penyedia solusi pembayaran elektronik lokal tak ingin melewatkan momentum Ramadan tanpa promo spesial.  Untuk itu, Doku meluncurkan program Rezeki 1 Miliar bertepatan dengan bulan Ramadan.

Program tersebut berlangsung mulai 15 Juni hingga 5 Agustus 2016.  Program ini bertujuan meningkatkan pengalaman pengguna sekaligus wujud apresiasi kepada pengguna setia Doku.

Pemenang Rezeki 1 Miliar akan dipilih berdasarkan jumlah transaksi terbanyak yang dilakukan oleh pengguna dengan menggunakan Doku. Doku akan membagikan Rp 150 juta untuk 300 pemenang setiap minggunya. Selanjutnya, Doku akan membagikan hadiah utama sebesar Rp 100 juta untuk lima pemenang di akhir periode.

“Berfokus pada inovasi untuk mempermudah pembayaran online dan mendukung gaya hidup non-tunai, kami menyelenggarakan program-program menarik agar pengguna maupun calon pengguna dompet digital Doku dapat mencoba dan menikmati secara langsung kenyamanan menggunakan Doku,” ujar Yolanda Nainggolan, Senior VP Public Relations & Marketing Doku dalam keterangan resminya di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Lebih lanjut Yolanda menambahkan, ke depannya mereka akan menggelar semakin banyak program-program serupa bersama dengan para merchant. Melalui promo kreatif seperti program Rezeki 1 Miliar ini, Doku berharap bisa membantu pertumbuhan jumlah pengguna dompet elektronik Doku yang tahun ini diprediksi mencapai tiga kali lipat.

“Saat ini, dompet elektronik Doku telah digunakan oleh satu juta pengguna hingga kini. Selain itu, solusi payment gateway Doku diklaim telah dipakai oleh lebih dari 17 ribu merchant, mulai dari segmen korporat, UKM, startup, hingga dengan online seller perorangan di Indonesia,” pungkas Yolanda.

Editor: Sigit Kurniawan

 

Related