Gandeng Lazada, Adidas Indonesia Perluas Kanal Penjualan

marketeers article
LONDON, UK JANUARY 12, 2018: Adidas Originals Superstar red shoes on black background.German multinational corporation that designs and manufactures sports shoes, clothing and accessories.

Berbelanja daring sudah menjadi cara yang familiar untuk masyarakat Indonesia. Hal ini didasari pada kemudahan dan fleksibilitas yang diberikan. Memahami antusiasme tersebut, adidas Indonesia kini memanfaatkan saluran belanja daring dengan menggandeng Lazada Indonesia sebagai salah satu mitra resmi.

Kemitraan dengan Lazada ini sebagai upaya memperluas opsi berbelanja bagi pengguna adidas untuk mendapatkan produk yang dibutuhkan. Mulai bulan November 2018, berbagai produk baju, sepatu hingga aksesori adidas dapat ditemukan pada platform Lazada.

“Prioritas kami untuk terus memberikan kenyamanan bagi pecinta adidas kali ini kami lakukan dalam bentuk perluasan akses untuk mendapatkan produk-produk adidas secara daring melalui Lazada Indonesia,” imbuh Ivon Liesmana, Senior Brand Activation Manager, adidas Indonesia.

Ia berharap dengan memasukan produk Basket, Lari, Sepakbola dan fesyen di situs Lazada akan memudahkan konsumen yang ingin pengalaman berbelanja yang praktis.

Sementara itu Alessandro Piscini, CEO Lazada Indonesia, mengatakan adidas Sebagai salah satu merek perlengkapan olahraga terbaik di dunia, konsumen tidak perlu lagi mendapatkan barang yang palsu dengan berbelanja di Lazada.

“konsumen bisa dengan mudah dan nyaman mendapatkan produk adidas di platform digital. Jaminan mendapatkan produk 100% original, kemudahan dalam pengembalian barang dan dana yang tidak lebih dari 15 hari dan pengiriman barang di hari berikutnya.”

adidas Indonesia juga menyediakan ragam produk dari kategori adidas Neo. “Kami ingin menjawab kebutuhan generasi muda yang menjadikan adidas Neo andalan untuk gaya sehari-hari namun tetap dalam semangat sporty-inspired maka kami juga ingin mendekatkan pilihan untuk berbelanja produk adidas Neo melalui Lazada Indonesia,” tutup Ivon.

Editor: Sigit Kurniawan

Related