GrabTaxi Ajak Pengguna Berdonasi Hanya dengan Memesan Taksi

marketeers article

Sebagai platform pemesanan Taxi yang hadir di Indonesia sejak juni 2014, GrabTaxi ingin namanya semakin bergaung di kalangan masyarakat Indonesia dengan menggelar berbagai kampanye. Salah satu kampanye terbaru grabTaxi adalah kampanye #WanitaInspiratif dalam rangka memperingati Hari Wanita Internasional 8 Maret dan Hari Kartini 21 April. Kampanye ini mengajak pengguna GrabTaxi untuk mendukung delapan perempuan berprestasi yang memiliki dedikasi pada kegiatan sosial, seperti Alberthiene Indah, Melanie Subono, dan Putri Tanjung.

“Kami memilih perempuan yang memiliki kepedulian dalam bidang edukasi, bencana alam, kemanusiaan, dunia binatang, hingga anak muda. Mereka mewakili keragaman dan potensi luar biasa yang berdedikasi membuat perubahan di masyarakat.  Maka GrabTaxi ingin pengguna GrabTaxi mendukung mereka,” ujar Kiki Rizki, Head of Marketing GrabTaxi Indonesia saat ditemui dalam peluncuran kampanye #WanitaInspiratif di Grand Indonesia, Jakarta, Kamis (12/3/2015).

Kampanye ini dimulai hari ini sampai 30 April 2015 khusus untuk pengguna di Jakarta. Pengguna GrabTaxi yang memesan taksi dari aplikasi GrabTaxi berarti telah mendonasikan Rp 2.500 untuk organisasi sosial. Selain itu, GrabTaxi memberikan potongan tarif Rp 15.000 kepada pengguna, tanpa biaya pemesanan dan tanpa tarif minimum. Donasi dan potongan tarif ini tidak mengurangi pendapatan pengemudi.

Anda dapat menulis kode sebagai berikut untuk ikut serta dalam kampanye ini. Kode AEJAAN untuk donasi Jakarta Animal Aid Network, INABERBAGI untuk GerakanBerbagi, MELRH untuk donasi Rumah Harapan, MIAAIMI untuk donasi Asosiasi Ibu Menyusui (AIMI), OLLIESMK untuk donasi SMK ITACO Bekasi, PUTRISPI untuk SMA Selamat Pagi Indonesia, RINDUACT untuk Aksi Cepat Tanggap, dan SILLYBFL untuk Blood for Life.

Donasi akan diserahkan Grab Taxi pada awal Mei 2015 bertepatan dengan pelaksanaan Pelatihan Pertahanan Diri bagi perempuan oleh GrabTaxi. GrabTaxi akan memberikan tambahan donasi sebesar Rp 15 juta untuk organisasi yang kodenya paling banyak digunakan. Kiki tidak menargetkan berapa banyak transaksi yang harus didapatkan dari kampanye ini. Namun, ia mengharapkan pengguna sebanyak-banyaknya memesan taksi melalui GrabTaxi.

Melalui kampanye ini, GrabTaxi ingin mengapresiasi perempuan dan mengajak kepada perempuan untuk tidak khawatir lagi menggunakan taksi. “Kami menargetkan perempuan di kampanye ini karena selama ini perempuan dijadikan target kejahatan di taksi. Pengguna Grab Taxi kebanyakan perempuan walaupun jumlahnya tidak terlalu signifikan dibanding laki-laki.  Untuk itu, GrabTaxi menawarkan keamanan kepada mereka. Salah satunya dengan fitur keamanan yang dapat melacak keberadaan taksi sehingga mereka tetap aman,”pungkas Kiki. 

Related