Head & Shoulders Garap Peluang dari Fans Club Barcelona

marketeers article
Sudah lama olahraga sepakbola telah berevolusi menjadi sebuah industri. Tingginya minat masyarakat dunia pada olahraga yang satu ini juga menjadi peluang bagi pelaku bisnis dari luar industri sepakbola. Bisa disaksikan berbondong-bondongnya para pemilik merek dari berbagai industri yang antusias berasosiasi dengan klub sepakbola dengan basis fans yang besar di dunia. Di industri penerbangan, misalnya,  ada  Qatar Airlines maupun Garuda Indonesia. Di industri toiletris, ada Head & Shoulders dari P&G.
 
 
“Kami melihat potensi masa yang besar pada fans klub sepakbola, FC Barcelona. Hampir semua fans tersebut memiliki loyalitas yang tinggi pada klub asal Catalonia, Spanyol ini. Fans FCB di Indonesia-pun terbilang banyak, kira-kira lebih dari 20 juta masyarakat Indonesia menyukai FCB. Kami mencoba menangkap peluang tersebut melalui kerjasama regional. Sejak dua  tahun lalu, kami menjalin kerjasama regional dengan FCB, khususnya di lima negara di ASEAN, Indonesia, Thailand, Singapura, Malaysia, dan Vietnam,” ujar Junita Kartikasari, Senior Brand Communication Manager P&G ASEAN saat konferensi pers di Jakarta, Jumat (30/04/2015)
 
Dengan kerjasama ini, Head & Shoulders menjadi shampo resmi para pemain FCB dan berhak eksis di setiap loker room para pemain FCB. Sementara itu, logo Barcelona kerap muncul di setiap botol shampo milik P&G ini. Khususnya di 300 ribu edisi spesial shampo Head & Shoulders yang masuk ke dalam program Head&Shoulders Iconic Bottle #LimitedHS. Pada edisi khusus ini, P&G menampilkan kemasan dengan foto lima punggawa andalan FCB, yakni Lionel Messi, Neymar Jr, Pique, Adriano, dan Pedro. Bukan hanya itu, Seribu dari 300 ribu botol yang disebar terbatas ini akan ada tanda tangan dari setiap pemain. 
 
“Kami ingin menyajikan sesuatu yang spesial dan ekslusif bagi para fans Barcelona di Indonesia. Sebanyak 1.000 botol khusus tersebut nantinya akan kami informasikan kapan dan di mana bisa didapat. Bukan hanya itu, bagi setiap pembeli produk ke 100, 200, 300 dan seterusnya di kelipatan 100, akan mendapatkan jersey Barcelona yang telah ditandatangani oleh para pemain tersebut,” ujar Darius Sinathrya sebagai brand ambassador Head & Shoulders.
 
Atlet renang profesional, Richard Sam Bera yang juga brand ambassador Head & Shoulders menyatakan  program promosi ini akan disambut baik oleh fans FCB di Indonesia. Meski ditargetkan akan ludes terjual dalam tiga bulan, namun Richard dan Darius optimistis produk ini akan habis dalam waktu seminggu saja. Mulai saat ini, shampo Head & Shoulders iconic bottle #LimitedHS sudah bisa didapatkan di berbagai retailer dan juga e-commerce seperti Lazada. “Saya sebagai fans Barcelona jelas akan membeli shampo edisi terbatas ini dan memajang botol yang telah dihabiskan isinya di jajaran koleksi atribut Barcelona lainnya,” pungkas Darius.

Related