Honda Clarity Fuel Cell Mengusung Spirit Marketing 3.0

marketeers article

Honda Clarity Fuel Cell mendapat penghargaan WOW Product – Automotive GIIAS 2016 sebagai Best Eco Car dari MarkPlus, Inc. Honda Clarity Fuel Cell merupakan model berbasis sedan 5 penumpang pertama di dunia berbahan bakar hidrogen fuel cell yang sangat ramah lingkungan. Mobil ini menghasilkan zero emission,  hanya menghasilkan uap air tanpa menghasilkan CO2 sama sekali.

Mobil ini bisa dikatakan menjadi pengejawantahan dari teori Marketing 3.0.  Teori ini menuntun para pebisnis atau produsen untuk menjalankan bisnis yang bukan sekadar mencari profit semata, namun juga memperhatikan keberlanjutan lingkungan di sekitarnya. Dan, mobil ini menjadi jawaban bagi Bumi yang sedang dihantui masalah pemanasan global.

Tak hanya ramah lingkungan, Honda Clarity Fuel Cell juga membawa berbagai terobosan canggih dalam desain dan teknologi. Model ini mengusung rancangan Under-the-hood Powertrain untuk pertama kalinya di dunia. Dalam teknologi ini, sel pembangkit listrik (Fuel Cell Stack) yang berukuran ringkas ditempatkan di bawah kap mesin di bagian depan.

Dengan tenaga hidrogen sebesar 70 Mpa memungkinkan kendaraan ini dapat menempuh jarak tempuh sejauh kurang lebih 750 km. Tenaga yang dihasilkan oleh powertrain pada Honda Clarity Fuel Cell adalah 130kW (140 PS).  Dengan lama pengisian bahan bakar hidrogen hanya 3 menit saja.

“Honda Clarity Fuel Cell merupakan salah satu upaya yang dilakukan Honda untuk pelestarian lingkungan, khususnya dalam menekan emisi CO2. Mobil ini merupakan perwujudan komitmen Honda untuk menghadirkan teknologi canggih demi masa depan yang lebih baik dan berkelanjutan,” ungkap ,” kata Noriaki Abe, Chief Operating Officer, Regional Operation (Asia and Oceania) of Honda Motor Co., Ltd, President & CEO Asian Honda Motor Co., Ltd., di ajang GIIAS 2016.

    Related