Inilah Solusi Pergudangan dari Manhattan Associates

marketeers article

Bulan Ramadhan merupakan masa emas tahun ini bagi industri ritel di Indonesia, baik offline maupun online. Menurut penelitian terbaru dari Priceza, tingkat klik pada penjualan online 26% lebih tinggi selama bulan Ramadan dibandingkan dengan bulan sebelumnya. Sementara, nilai transaksi naik sebanyak 16%.

Menurut Richard Wright, Managing Director, Manhattan Associates di Asia Tenggara dalam siaran resminya ke Marketeers, jika pusat distribusi atau Distribution Centre (DC) Anda terfokus untuk melayani wilayah Jakarta, dan dengan lancar dapat menangani lonjakan volume barang yang dijual, Anda memiliki peluang besar untuk dapat memaksimalkan kepuasan pelanggan. Tidak hanya selama peak season ini, tetapi juga setelah periode hari raya berakhir.

Laju cepat pusat distribusi ditambah dengan kompleksitas format fulfilment baru, tuntutan pelanggan yang dinamis dan lonjakan tenaga kerja musiman, mengindikasikan bahwa para manager distribusi harus memberikan performa terbaiknya dalam mengelola gudang mereka.

Tapi bagaimana para pelaku retail, khususnya di lingkungan ritel omnichannel saat ini dapat memanfaatkan peluang ini dan memastikan bahwa produk yang datang dapat mengisi rak-rak toko dengan on-time, dikirim ke konsumen dengan cara dan waktu yang pas bagi mereka, tersedia dalam jumlah yang cukup selama periode promosi, dan bahwa tidak ada stok sisa yang banyak setelah periode peak season tersebut selesai?

Manhattan Associates, penyedia solusi rantai  pasokan dan omnichannel terkemuka, telah bekerja dengan perusahaan di seluruh Indonesia selama bertahun-tahun untuk membantu perusahaan-perusahaan ritel melakukan hal ini. Dua perusahaan tersebut adalah Matahari Group dan PT Kanmor Retail.

Matahari Group adalah pelanggan setia Manhattan sejak lama, dan telah mengandalkan solusi Manhattan untuk secara efektif memenuhi permintaan pelanggannya sepanjang tahun dan selama musim Hari Raya / peak season. Selain itu, Matahari Group telah mencapai banyak peningkatan operasional di seluruh fungsi rantai pasoknya berkat teknologi Manhattan.

Setelah implementasi Solusi Warehouse Management System (WMS) dan Slotting Optimization Manhattan di divisi makanan, yaitu Matahari Food Business, perusahaan ini meraih banyak keuntungan. Manhattan melaporkan, Matahari mengalami penurunan 54% dalam tingkat inventory holding requirements, penurunan 40% biaya distribusi, peningkatan 43% dalam tingkat layanan untuk gerai, dan peningkatan produktivitas 15%, yang terjadi hanya dalam satu minggu setelah penerapan solusi Slotting Optimization dari Manhattan.

Sementara itu, Kanmo Group mendapatkan kendali yang lebih besar atas proses pergudangannya berkat Manhattan Associates. Kanmo Group (sebelumnya PT Multitrend Indo) adalah salah satu peritel lokal lain yang telah berhasil mengirimkan barang untuk konsumen selama bertahun-tahun berkat Manhattan dan telah menikmati manfaat operasional yang tak terhitung banyaknya sejak mengimplementasikan Manhattan’s.net Native Warehouse dan solusi manajemen distribusi (Distribution Management) dari Manhattan SCALE ™.

Tidak hanya telah mengatasi beberapa tantangan utama dalam hal prosedur manajemen gudang, solusi-solusi Manhattan bagi Kanmo Group juga secara signifikan telah meningkatkan produktivitas dan berdampak positif pada profit yang dihasilkannya.

Dari sini, Kanmo Group mampu meningkatkan tingkat akurasi persediaannya dari 88% menjadi 99,8% setelah menerapkan solusi-solusi Manhattan. Tidak hanya ini berdampak positif pada tingkat produktivitas, itu juga memastikan Kanmo Group dapat menanggapi permintaan pelanggan secara real-time.

Editor: Sigit Kurniawan

Related