Kolaborasi Grab dan NinjaXpress, Sasar Pengiriman Logistik Antardaerah

marketeers article

Perkembangan bisnis digital tidak hanya memperketat bisnis antarplatform, tapi juga menantang penyedia jasa logistik. Alasannya, karena bisnis digital akan terus berhubungan dengan logistik guna menyampaikan produk-produknya kepada konsumen.

Grab melihat hal ini sebagai peluang emas. Apalagi setelah melihat kesuksean Grab Express di Indonesia. Superapp asal Singapura ini kemudian menambah portofolio layanan logistik singkat antardaerah. Hal ini dilakukan dengan menggandeng Ninja Xpress.

“Kolaborasi ini sebagai perwujudan visi baru Grab Indonesia, yaitu menciptakan kesempatan ekonomi yang lebih besar. Layanan ini juga menjadi solusi pengiriman paket singkat yang selalu diinginkan oleh pelanggan,” ujar Tyas Widyastuti, Head of Grab Express Indonesia di Jakarta, Kamis (25/07/2019).

Layanan Ninja Xpress merupakan jasa pengiriman antarkota yang bisa digunakan di aplikasi Grab. Lewat layanan ini, pelanggan bisa menentukan sendiri kapan paket akan di antar dan sampai. Hingga kini, pengiriman masih terbatas di Pulau Jawa dengan waktu sampai maksimal satu hari.

“Pelanggan bisa langsung  memesannya di aplikasi Grab dengan memilih layanan pengiriman lebih dari satu hari. Saat mengirim, kami menjaga kualitas barang dengan memberikan fitur tracking seperti notifikasi penjemputan dan notifikasi paket sampai. Pelanggan juga bisa memilih sendiri waktu penjemputan paket dan bisa memesan 10 kali pengantaran paket sekaligus,” tutup Tyas.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

 

Related