Lewat Fruit Tea School Sensation, Sosro Beri Ruang Kreasi untuk Anak Muda

marketeers article

Fruit Tea Sosro sebagai brand minuman teh rasa buah pertama di Indonesia yang diproduksi dan diperkenalkan sejak tahun 1997 dan merupakan salah satu produk dari PT Sinar Sosro dengan beragam rasa dan kemasan, memiliki bergengsi bertajuk ‘yang kembali digelar tahun 2018 dan kali ini bertempat di SMA Ananda Bekasi, Jawa Barat.

Pasar anak muda di negara ini sangatlah besar jumlahnya. Apalagi, pada tahun 2030 Indonesia diprediksi akan mendapatkan bonus demografi. Tentunya, bonus ini mesti bisa dikelola dengan benar. Dalam arti orang-orang di masa produktif ini harus disediakan wadah penyaluran. Untuk ini, tidak bisa bergantung pada pemerintah saja, semua pihak termasuk swasta harus juga mendukungnya.

Inilah yang mendorong Fruit Tea Sosro untuk memberikan kontribusi dengan memberikan ruang bagi anak muda untuk berekspresi dan berkreasi melalui ajang muda kreatif. Dikemas dalam acara bertajuk Fruit Tea School Sensation. Kegiatan ini merupakan sebuah kegiatan positif yang diselenggarakan oleh brand Fruit Tea Sosro dengan tujuan untuk memberikan wadah berekspresi sesuai minat dan pengembangan bakat di bidang seni bagi para pelajar SMP/SMA atau sederajat di seluruh Indonesia.

merasa gembira dapat kembali melanjutkan komitmen dan kontribusi brand Fruit Tea Sosro untuk menggelar ajang kreatif yang melibatkan anak muda khususnya pelajar sekolah melalui ‘Fruit Tea School Sensation’ ini.

“Kami selalu bersemangat untuk menggelar ajang kreatif yang melibatkan anak muda, tak terkecuali ajang ‘Fruit Tea School Sensation’ yang telah menjadi perhatian utama kami untuk merangkul generasi muda. Kami berharap ajang ini dapat memberikan multiple effect yang positif bagi para pelajar yang ada di seluruh Indonesia,” kata Norma Sari Dewi selaku General Manager Marketing PT Sinar Sosro.

Ia menambahkan, melalui ajang ini kami juga memberikan kesempatan kepada generasi muda khususnya pelajar sekolah untuk terlibat langsung dalam persiapan penyelenggaraan sebuah event seni.  Dalam event seni membutuhkan soft skill mulai dari keseriusan, ketekunan, kerja keras, dedikasi tinggi, koordinasi dan komunikasi yang baik serta perencanaan yang matang agar dapat berjalan dengan lancar.

Soft skill inilah yang nantinya dapat membantu mereka dalam berinteraksi dalam tingkatan yang lebih besar dalam kehidupan mereka. Fruit Tea School Sensation sendiri juga telah berjalan sejak tahun 2016 yang melibatkan sekitar 250 sekolah di seluruh Indonesia,” tambah Norma.

Dalam Fruit Tea School Sensation juga memberikan beragam sensasi, mulai dari games, bazaar, penampilan ekskul yang terdiri dari berbagai jenis kesenian mulai dari seni tari, seni pencak silat, seni teater dan lainnya. Dan, tentunya panggung musik dengan menghadirkan line up artis yang cukup di gemari di kalangan generasi muda.

Selain artis atau musisi Ibukota, ajang ini juga menampilkan artis atau musisi Internasional untuk tampil di sekolah penyelenggara.  Tahun ini, Fruit Tea Sosro bekerjasama dengan label Sony Music untuk menghadirkan grup band yang tengah naik daun asal Amerika, CNCO yang khusus berkunjung ke Indonesia untuk tampil di ajang Fruit Tea School Sensation yang bertempat di SMA Ananda Bekasi.

Sebagai informasi tambahan, ajang ‘Fruit Tea School Sensation’ untuk tahun 2018 telah dimulai sejak bulan Juli lalu dan akan berakhir di bulan November 2018 mendatang. Tahun ini merupakan tahun ketiga dengan target akan berjalan di 75 sekolah yang berada di seluruh Indonesia. Bagi sekolah yang ingin mengikuti ajang ini harus memenuhi persyaratan dan ketentuan yang diberikan, yaitu memiliki tempat yang dapat mencukupi untuk ajang ini, ada siswa yang mau menjalankan dan antusiasme dari siswa di masing-masing sekolah itu sendiri.

    Related