Punya Differensiasi, HA-KA Hotel Yakin Dominasi Smart Hotel di Semarang

marketeers article

Sebagai hotel baru di Semarang, HA-KA Hotel berusaha untuk bisa bertahan dan memberikan pelayanan yang terbaik kepada seluruh tamunya. Meskipun begitu, manajemen HA-KA Hotel tidak menampik bahwa kompetisi hotel di Semarang amat ketat.

Terlebih, beberapa hotel dengan standar kelas yang setara dengan HA-KA Hotel juga sudah banyak bermunculan. Namun, menurut General Manager HA-KA Hotel Iwan Wahyudianto, ia bersama seluruh manajemen HA-KA Hotel mencoba untuk memberikan pelayanan yang lebih.

“Kami mengusung taglineWhy Not‘ kebutuhan tamu harus bisa selalu terpenuhi, misalkan penjemputan dan pengantaran. Kami juga melengkapi dengan fasilitas untuk oleh-oleh kepada para tamu kami,” ujar Iwan.

Meskipun bermain di level bintang dua, Iwan menilai bahwa HA-KA Hotel memberikan pelayanan yang lebih dari sekadar bintang dua. Selain fasilitas hotel, HA-KA Hotel juga dilengkpai dengan layanan untuk late chech-in hingga fasilitas in house therapist. Konsep restoran juga terbuka untuk publik serta memiliki desain ruangan yang unik dan menarik.

“‘Why not‘ dan tidak ada kata ‘not‘. Walaupun fasilitasnya sama dengan hotel yang lain, kami memberikan layanan yang lebih dari pada hotel lain,” Sambung Iwan.

Sementara itu, Johannes Hutahuruk selaku Direktur Utama Parador Management Internasional- operator dari HA-KA Hotel- menilai bahwa orang adah aset utama dari hotel-hotel yang dioperasionalkan oleh Parador. Sehingga, differensiasi yang ditawarkan bukan dari produknya saja tetapi juga orangnya.

“Setelah soft opening pada Oktober 2017, tujuan dari para tamu kami kebanyakan adalah yang berhubungan dengan bisnis,” ujar Johannes.

Dari sisi lokasi HA-KA Hotel memang berada di pusat jantung kota Semarang dan kelilingi oleh beberapa kantor-kantor perwakilan dari perusahaan-perusahaan ternama di Semarang. Sehingga, bukan hal yang aneh bila Ha-Ka Hotel menargetkan kalangan korporat sebagai salah satu target utama tamu mereka.

“Semarang ini juga destinasi wisata, market ini baik untuk Ha-Ka Hotel, sekarang zaman leisure economy, Ha-Ka Hotel ini sangat cocok juga buat anak muda. Ini merupakan salah satu segmen yang cukup potensial,” pungkas Johannes.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related