Rebranding, DJKI Gelar Lomba Logo Senilai Rp 75 Juta

profile photo reporter Marketeers
Marketeers
26 September 2018
marketeers article
98132493 blank mat and wireless mouse on textured background

Rebranding merupakan sesuatu yang biasa dilakukan oleh perusahaan. Namun, proses semacam ini tidak semudah membalik telapak tangan. Pasalnya, rebranding juga melibatkan proses untuk mengubah persepsi orang, dari persepsi lama menjadi persepsi baru.

Biasanya, rebranding dilakukan dalam rangka penyegaran merek agar lebih relevan dengan kebutuhan zaman. Rebranding ini bisa diwujudkan dalam mengubah logo, mengubah tagline, produk, positioning, dan sebagainya.

Wal-mart, misalnya. Peritel global ini pernah melakukan rebranding dengan mengubah taglinenya dari “Always Low Prices” menjadi “Save Money, Live Better.” Perubahan tagline ini juga disertai dengan inovasi baru dalam pelayanan yang menghadirkan new in-store experience di setiap gerainya. Hasilnya, Wal-mart menjadi peritel sukses.

McDonald’s juga pernah melakukan rebranding. Di tengah tren gaya hidup sehat dan persepsi negatif atas junk food, resto McD mengubah citranya agar tetap dicintai oleh pelanggannya. Resto global ini menyadari tuntutan zaman tersebut dan ingin dipersepsikan sebagai resto makanan sehat. Sebab itu, ia menghadirkan varian menu baru yang lebih sehat.

Hal yang sama juga dilakukan peritel kopi Starbucks. Starbucks pernah mengubah logo yang memberi kesan lebih segar sesuai dengan tren zaman sekarang.

Perlunya rebranding ini juga disadari oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM. Dalam rangka ini DJKI menggelar sayembara logo yang terbuka untuk publik dengan total nilai Rp 75 juta.

Sebagai upaya membangun bersama dengan masyarakat atau co-creation, DJKI mengundang masyarakat, khususnya anak-anak muda, untuk ikut dalam proses rebranding melalui perubahan logo tersebut. Usulan desain logo harus dikirimkan paling lambat pada 15 Oktober 2018 pukul 23.59.

Seperti apa? Silakan klik tautan berikut: http://sayembara-logo.dgip.go.id

    Related