Selama Asian Games, Bukalapak Gemar Beriklan di TV

marketeers article

Sepanjang periode disiarkannya Asian Games 2018 (18 Agustus – 2 September 2018), iklan di stasiun televisi (tv) milik SCM (Surya Citra Media) -SCTV dan Indosiar yang menjadi pemegang hak siar Asian Games 2018, didominasi oleh iklan dari Bukalapak. e-Commerce lokal ini menghabiskan total belanja iklan sebesar Rp 77,11 miliar dengan jumlah titik iklan yang paling banyak yaitu 1.026 titik iklan.

Lalu bagaimanakah pertumbuhan belanja iklan dan titik iklan Bukalapak dari kuartal III 2017 dibandingkan kuartal III 2018? Hasil monitoring iklan tv Adstensity menunjukkan bahwa total belanja iklan Bukalapak pada kuartal III 2018 mencapai Rp 302,79 miliar atau naik 271,14%, hampir empat kali lipat dari belanja iklannya pada kuartal III 2017 yang sebesar Rp 81,58 miliar.

Maka, dari total belanja iklan Buakalapak kuartal III 2018 yang mencapai Rp 302,79 miliar itu seperempatnya atau 25,47% di antaranya adalah belanja iklan yang dikeluarkan pada saat Asian Games 2018 yang disiarkan di stasiun tv SCTV dan Indosiar, atau sebesar Rp 77,11 miliar.

Mengenai jumlah titik iklan, Bukalapak memiliki total 6.277 titik iklan pada kuartal III tahun ini, jumlahnya 3 kali lipat dari titik iklannya pada kuartal III 2017 yang sebanyak 2.026 titik iklan. Jika dihitung, titik iklan pada saat disiarkannya Asian Games 2018 di SCTV dan Indosiar pada 18 Agustus – 2 September 2018 lalu adalah mencapai 16,35% dari total titik iklan pada kuartal III 2018, atau sejumlah 1.026 titik iklan.

 

Editor: Eko Adiwaluyo

Related