Shell Kenalkan Pelumas Dengan Teknologi PurePlus

marketeers article

Pertumbuhan industri otomotif yang terus menanjak tiap tahun membuat industri pendukungnya turut berkembang. Salah satunya adalah pelumas mesin yang ikut mendulang panen lantaran terus meningkatnya jumlah kendaraan bermotor di tanah air. Persaingan di pasar pelumas pun semakin ketat, sehingga para pemain pun dituntut terus berinovasi untuk meraih pasar. 

Shell Indonesia, salah satu pemain besar di pasar pelumas mesin mobil pun meluncurkan pelumas yang disebut sebagai yang tercanggih yang pernah dibuat Shell. Pelumas ini menggunakan bahan dasar gas alam, namanya Shell Helix Ultra yang menggunakan Pureplus Technology. Shell Helix Ultra ini merupakan lompatan teknologi dalam pelumas yang selama satu dekade tidak ada perubahan dalam cara pembuatannya. 

“Shell Helix Ultra with PurePlus Technology merupakan terobosan dari Shell. Kami yakin tidak ada pelumas mesin yang akan menjaga mesin mobil hingga sama bersih dengan ketika mobil baru keluar dari pabrik. Pelumas ini merupakan hasil riset selama 40 tahun yang dilakukan para ilmuwan Shell dengan bekerjasama dengan produsen mobil sport, Ferrari,” kata Johari Jalil, Direktur Lubricant & Commercial Fuels PT Shell Indonesia, saat peluncuran pelumas ini, (17/10). 

Johari menambahkan bahwa pelumas terbaru keluaran Shell ini memiliki kemampuan menjaga tingkat viskositasnya pada suhu rendah yang ekstrim ataupun tinggi. Selain menggunakan PurePlus Technology, pelumas ini juga dikombinasikan dengan active cleansing technology pelumas revolusioner ini mampu melindungi mesin dari endapan kerak yang muncul dalam mesin. Selain itu, juga bisa memberi melindungi mesin dari korosi, sehingga umur mesin lebih panjang.

Tidak hanya itu, Shell Helix Ultra with PurePlus Technology pun membuat kendaraan menjadi lebih hemat bahan bakar hingga 3%.  Pelumas yang diproduksi di pabrik Shell di Qatar ini bahkan direkomendasikan untuk dipakai pada Ferrari yang baru keluar dari pabrik. Sehinga, ketika mempromosikan pelumas ini, Shell menggandeng Ferrari dalam saluran above the line-nya.

Kemudian, secara positioning, Shell menempatkan pelumas terbarunya ini sebagai pelumas dengan teknologi terkini yang belum dimiliki pemain lain. Kemudian, differentiation-nya pun jelas, yakni pelumas yang dibuat dengan bahan dasar gas alam. Sedangkan brand yang ingin dibangun adalah pelumas berteknologi tinggi yang mampu menjaga mesin kendaraan dan bisa membuat hemat penggunaan bahan bakar. 

Untuk lebih mengenalkan pelumas mobil terbarunya ini, Shell akan menggelar beragam kegiatan di berbagai kota besar di Indonesia. Salah satunya adalah lomba lari 5 km dan  10 km  yang akan dikemas dalam nuansa balap. Serunya, lomba lari ini akan dilakukan di malam hari. 

“Ajang lari bernuansa balap ini tujuannya untuk mengajak para peserta merasakan hubungan antara manusia dan otomotif. Selain itu, menunjukkan bagaimana teknologi PurePlus ini bekerja pada Shell Helix Ultra with PurePlus Technology,” kata Edward Satrio, Brand and Communication Marketing Manager Shell Lubricants Indonesia. 

Related