Soal Teror, Presiden: Kita Tidak Boleh Takut

marketeers article
Aksi teror yang melanda Jakarta pada Kamis siang langsung ditanggapi oleh Presiden Joko Widodo. Presiden siang itu sedang melakukan kunjungan ke Cirebon, Jawa Barat. Presiden menegaskan negara tidak mentolerir aksi teror semacam ini.
 
“Saya perintahkan Kapolri, Menkopolhukam untuk kejar, tangkap, baik yang di peristiwa maupun yang ada di jaringan-jaringan ini,” kata Presiden dalam pernyataan resminya.
 
Presiden juga turut berbelasungkawa kepada korban atas aksi teror tersebut. Presiden juga mengingatkan kepada seluruh masyarakat untuk tidak takut atas kejadian yang terjadi di Jakarta. 
 
“Negara, bangsa dan rakyat tidak boleh takut, tidak boleh kalah oleh aksi teror seperti ini,” tegas Presiden.
 
Setelah menyampaikan pernyataan resminya, Presiden langsung bertolak dari Cirebon menuju Jakarta. Sekitar pukul 16.00 Presiden mengunjungi lokasi ledakan di Sarinah didampingi Menko Polhukam Luhut Pandjaitan, Kapolri Jenderal Badrodin Haiti, dan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo.
 
Pernyataan untuk tidak takut terhadap aksi teror dari Presiden diamini oleh para netizen. Hashtag #KamiTidakTakut banyak dicuitkan oleh masyarakat Indonesia sebagai pesan perlawanan terhadap aksi terorisme. Hashtag tersebut bercokol sebagai trending topic global di Twitter.

Related