STARK, Kolaborasi Saturdays dengan Marvel untuk Penggemar Iron Man

marketeers article

STARK menjadi kejutan dari Saturdays bagi para penggemar Iron Man. Koleksi ini merupakan hasil kolaborasi lanjutan bersama bersama Marvel. Kali ini Saturdays mengambil inspirasi dari karakter Tony Stark.

Sebelumnya, Saturdays sudah pernah bekerja sama dengan Marvel dalam menghadirkan bingkai kacamata, NATASHA. Bingkai tersebut merupakan kreasi dari karakter Black Widow. Dan, melihat kesuksesan sebelumnya, Saturdays tampaknya tertarik untuk mengulanginya dengan kolaborasi di STARK.

Karakter Tony Stark dalam cerita Marvel biasanya dikenal dengan gaya yang modern. Tidak hanya itu, ia juga dikenal dengan kacamata legendaris yang multifungsi. Inilah yang ingin diadopsi oleh Saturdays dengan STARK.

Lekukan bingkai yang ada pada produk ini tampak seksi dan unik. Sehingga diharapkan mampu menambah karisma serta menambahkan nilai estetik dan pelengkap dari karakter si pengguna.

Tidak hanya bentuknya yang unik, Saturdays menambahkan aksen menarik yaitu ukiran logo Iron Man pada bagian bingkai kacamata. Dan, tidak hanya cocok digunakan oleh para laki-laki, kacamata ini mengusung konsep unisex yang memungkinkan perempuan juga mengenakannya.

“Kami berkomitmen untuk menghadirkan kacamata yang tidak hanya fungsional, namun juga stylish dan autentik. Melalui koleksi STARK, kami ingin memberikan tampilan jenius, berwibawa, dan karismatik layaknya Tony Stark,” tutur Co-Founder Saturdays Andrew Kandolha.

Setelah koleksi STARK dan Black Widow, Saturdays berencana meluncurkan koleksi lainnya yang unik dan terbatas, masih terinspirasi dari karakter-karakter Marvel Cinematic Universe ke depannya.

Untuk koleksi STARK, Saturdays menjualnya dengan harga Rp1.795.000 sudah termasuk lensa preskripsi atau kacamata hitam. Koleksi ini hadir dengan empat pilihan warna yaitu smoke grey, midnight oil silver, deep calico, dan crystal clear.

Bagi konsumen yang tertarik dengan koleksi terbaru ini bisa membeli melalui situs resmi Saturdays atau gerai-gerai mereka. Opsi lain yang tidak kalah menarik adalah pembelian lewat aplikasi Saturdays yang memungkinkan pembeli mendapatkan layanan Home-Try-On untuk mencoba kacamatanya di rumah.

 

Related