Ekonomi menjadi sektor yang terdampak akibat pandemi COVID-19. Hal ini terlihat dari nilai tukar mata uang di sejumlah negara yang anjlok, bahkan masuk ke dalam daftar mata uang terendah di dunia.
Banyak orang mungkin berpikir dolar Amerika Serikat (AS) menjadi mata uang terkuat di dunia. Namun, faktanya mata uang terkuat di dunia adalah Kuwait Dinar (KWD).
Berdasarkan data dari Open Exchange per 26 Mei 2023, terdapat daftar mata uang terendah di dunia. Sayangnya, rupiah Indonesia masuk ke dalam daftar tersebut.
Artinya, ketika nilai tukar rupiah terdepresiasi maka pertumbuhan ekonomi akan mengalami penurunan. Begitu sebaliknya, jika nilai tukar rupiah terapresiasi maka akan menyebabkan pertumbuhan ekonomi meningkat.
BACA JUGA Mengenal Mata Uang Real Brasil dan Sejarahnya
Selain rupiah, berikut daftar mata uang terendah di dunia seperti dilansir dari laman Forbes, Senin (3/7/2023).
1. Iranian Rial (IRR)
Rial Iran menjadi mata uang terendah di dunia. Nilai konversinya yakni 1 Rial Iran setara dengan US$ 0,000024 atau US$ 1 sama dengan 42.300 Rial Iran.
2. Dong Vietnam (VND)
Selanjutnya masih dari benua Asia, yakni Dong Vietnam. Mata uang Dong menjadi mata uang yang terendah kedua di dunia.
Jika dikonversi, nilai 1 Dong sama dengan US$ 0,000043 atau US$ 1 setara dengan 23.485 Dong Vietnam.
3. Leone Sierra Leone (SLL)
Mata uang Leone adalah mata uang yang berasal dari Republik Sierra Leone yang terletak di Afrika. Nilai 1 Leone setara dengan US$ 0,000051 atau US$ 1 sama dengan 17.665 Leone.
Rendahnya mata uang negara ini disebabkan oleh dinamika ekonomi global dan dampak wabah Ebola yang berkepanjangan hingga perang saudara.
BACA JUGA Jelang KTT ASEAN, Ekonom Dorong RI Perkuat Mata Uang Lokal di Kawasan
4. Kip Laos (LAK)
Lagi-lagi dari Asia, Laos menempati daftar negara dengan mata uang terendah di dunia pada posisi keempat. Jika dikonversi, nilai 1 Kip setara dengan US$ 0,000057.
5. Rupiah Indonesia (IDR)
Sayangnya, rupiah Indonesia masuk ke dalam daftar nilai mata uang terlemah di dunia. Menempati posisi ke-5, nilai 1 Rupiah sama dengan US$ 0,000067 atau US$ 1 sama dengan Rp 15.030 per tahun 2023 ini.
6. Pound Lebanon (LBP)
Pound merupakan mata uang dari Lebanon. Masuk dalam daftar mata uang terlemah, nilai 1 Pound Lebanon sama dengan US$ 0,000067 atau US$ 1 setara 15.012 Pound Lebanon.
7. Som Uzbekistan (UZS)
Mata uang Uzbekistan, Som masuk dalam daftar mata uang terlemah di dunia. Berada di posisi ke-7, mata uang Som bernilai sama dengan US$ 0,000088.
BACA JUGA Menjelajahi Sejarah dan Perkembangan Mata Uang Krona Swedia
8. Franc Guinea (GNF)
Mata uang Republik Guinea yang berada di Afrika Barat ini menjadi salah satu negara dengan mata uang terendah di dunia. Jika dikonversi, nilai 1 Franc sama dengan US$ 0,000120.
9. Guarani Paraguay (PYG)
Berasal dari Amerika Selatan, mata uang Paraguay bernama Guarani masuk dalam jajaran mata uang terlemah di dunia. Nilai 1 Guarani sama dengan US$ 0,000140 atau dapat dikatakan US$ 1 setara 7.241 Guarani Paraguay.
10. Shilling Uganda (UGX)
Terakhir, mata uang Shilling Uganda jadi mata uang terendah di dunia. Jika dikonversi, 1 Shilling setara dengan US$ 0,000270.
Demikian daftar sepuluh negara dengan mata uang terendah di dunia pada Juli 2023.
Editor: Ranto Rajagukguk