Tahun baru artinya target baru. Waktu berubah, maka bisnis juga perlu berubah menjadi semakin baik dari tahun sebelumnya. Salah satu posisi yang sangat banyak dibutuhkan industri adalah project manager.
Dari tahun ke tahun, bisnis dalam bidang apapun akan selalu membutuhkan seorang project manager yang agile, berpikiran kedepan, kolaboratif, dan siap menghadapi berbagai perubahan.
Di tahun 2024 mendatang, tidak ada yang mengetahui tantangan bisnis apa lagi yang akan dihadapi. Seorang project manager perlu stand out dan mampu menguasai lingkungan dimana bisnisnya bermain.
Bagi Anda yang saat ini berada di posisi tersebut, simak tiga skill project manager yang perlu Anda kuasai dan telah Marketeers rangkum dari Forbes:
1. Perkaya soft skill dan hard skill
Tren akan terus berubah, pasar semakin tak menentu, teknologi semakin maju, dan regulasi harus terus dipahami. Untuk dapat terus relevan dan mampu menjaga posisi perusahaan dalam persaingan yang begitu ketat, maka sebagai project manager, Anda harus selalu terus belajar.
Berinvestasilah pada diri Anda dengan terus mengembangkan kompetensi profesional Anda, jadilah talent terbaik, bekerjalah dengan produktif, efektif, dan efisien.
Untuk bisa menjadi project manager yang agile, maka teruslah kembangkan soft skill dan hard skill yang Anda miliki, misalnya Anda mengikuti pelatihan lintas bidang untuk memperkaya wawasan, memperdalam bidang yang Anda geluti melalui sertifikasi,atau mempelajari skill leadership untuk menunjang tim Anda.
Senantiasa belajar akan membuat Anda menjadi lebih tahan banting dan mampu berkontribusi jauh lebih besar bagi perusahaan dalam menghadapi berbagai gejolak industri di tahun 2024 nanti.
BACA JUGA: 5 Soft Skills yang Paling Dicari HR Manager, Kamu yang Mana?
2. Fleksibel dan adaptif
Mampu menjadi fleksibel dan mudah beradaptasi adalah salah satu skill project manager yang paling berpengaruh bagi kesuksesan Anda. Saat mengerjakan sebuah proyek, sangat jarang proyek dapat berjalan mulus tanpa ada kerikil kecil yang mengganggu.
Apalagi jika lingkungan bisnis Anda menjadi semakin terdisrupsi oleh teknologi yang mampu masuk kedalam seluruh aspek dalam operasional bisnis Anda.
Sebagai project manager yang harus selalu dapat memastikan proyek dapat berjalan sebagaimana mestinya, maka Anda perlu cepat beradaptasi dengan menggunakan berbagai pendekatan baru dan teknologi baru.
Dalam kondisi apapun, Anda harus selalu siap meski harus menghadapi skenario terburuk. Gunakan kreativitas Anda dalam menahkodai proyek yang sedang Anda jalani. Teruslah belajar dan evaluasi dari kesalahan yang Anda dan tim lakukan.
3. Dalami Artificial intelligence (AI)
AI akan terus menjadi sangat populer sebagai sebuah tools yang mampu mengefektifkan, mengefisiensi, dan meningkatkan produktivitas dalam bekerja. Siapa yang paling produktif dan bekerja dengan efisien, maka akan berpeluang untuk mendapatkan keuntungan yang lebih baik. Project manager tak perlu menampik dengan kenyataan ini.
Dan kini, saatnya Anda untuk ikut memaksimalkan keberadaan AI dalam setiap pengambilan keputusan Anda. Jadikanlah AI sebagai alat bantu Anda untuk dapat membuat keputusan dengan lebih efisien dan akurat dibanding sebelumnya.
Teknologi akan menjadi penyokong yang membantu Anda dalam menghemat waktu untuk banyak tugas rutinitas yang menghabiskan waktu, misalnya pada saat Anda harus mencatat hasil pertemuan, membuat slide presentasi, membuat kerangka perencanaan proyek, dan lainnya.
Untuk menggunakan AI, cobalah Anda pelajari dan temukan teknologi AI yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda sebagai seorang project manager. Bahkan, Anda dapat memilih teknologi AI yang gratis atau berbayar demi meningkatkan kinerja perusahaan.
Tapi ingatlah bahwa AI hanya sebagai alat bantu yang bekerja berdampingan dengan Anda, bukan malah menggantikan seluruh peran Anda sebagai orang yang bertanggung jawab atas proyek Anda sendiri.
BACA JUGA: 4 Soft Skills Krusial di Masa Depan, agar Tak Kalah Saing dengan AI!
Kesimpulannya, tahun baru akan menghadirkan banyak tantangan sekaligus peluang yang perlu disambut dengan tangan terbuka.
Skill project manager pun harus terus bertumbuh dan berkembang agar mampu menerima berbagai perubahan melalui proses pembelajaran yang berdampak dan berkelanjutan.
Teruslah tingkatkan kapasitas diri Anda, selalu belajar untuk dapat agile dengan berbagai perubahan, dan terbukalah pada teknologi yang kelak akan membantu Anda memenangkan persaingan.
Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz