Possessed Love bisa dibilang sebagai salah satu dating show unik karena pesertanya menekuni profesi serupa yang tak biasa, yakni dukun. Sayangnya, acara ini sudah menayangkan episode terakhirnya pada Selasa (23/7/2024).
Acara kencan itu mempertemukan individu yang terlibat dalam dunia spiritual, seperti dukun, pembaca tarot, dan peramal. Mereka menggunakan keterampilan magisnya untuk menemukan “pasangan yang ditakdirkan” berdasarkan tanggal lahir.
Sebelum Possessed Love, sejatinya sudah ada sejumlah dating show yang mengusung konsep serupa. Acara-acara tersebut mempertemukan orang-orang dengan profesi serupa untuk saling menemukan cinta.
BACA JUGA: 10 Drama Korea yang Tayang Agustus 2024, Romcom Mendominasi
Bagi Anda yang ingin menyaksikan bagaimana pekerjaan serupa mempersatukan dua insan, berikut rekomendasinya:
Love Like a K-Drama
Love Like a K-Drama mempertemukan empat aktor Korea dan aktris Jepang dalam satu atap. Selain menemukan cinta, mereka juga harus membangun chemistry di depan kamera selama proses audisi yang intens agar mereka mendapatkan peran utama dalam mini K-drama.
Somebody
Dating show asal Korea Selatan ini melibatkan para penari profesional yang berkompetisi untuk menemukan pasangan. Mereka menggabungkan kecintaan mereka pada tarian dengan upaya menemukan cinta.
BACA JUGA: 4 Kunci Menjaga Hubungan LDR Tetap Awet
Farmer Wants a Wife
Dating show asal Australia ini mengumpulkan para petani yang mencari cinta. Para petani yang datang dari berbagai daerah akan diperkenalkan kepada calon pasangan potensial, yang tertarik dengan kehidupan pedesaan dan pertanian.
Love Undercover
Love Undercover menampilkan lima bintang sepak bola profesional dari berbagai negara. Mereka berpartisipasi dengan menyembunyikan identitasnya saat berkencan untuk menemukan cinta yang tulus.
Itulah beberapa dating show unik yang mengumpulkan orang-orang berprofesi serupa di satu tempat untuk berkencan. Tertarik menyaksikan salah satunya?
Editor: Ranto Rajagukguk