4 Fakta Heo Seung Beom, Peserta University War yang Mirip Nam Joo Hyuk

marketeers article
Heo Seung Beom, salah satu peserta University War (Foto: Instagram)

University War tengah ramai diperbincangkan. Begitu pun dengan salah satu pesertanya yang bernama Heo Seung Beom. 

Mahasiswa KAIST ini tak cuma mencuri perhatian warganet karena kecerdasannya, tetapi juga parasnya yang disebut-sebut mirip aktor Nam Joo Hyuk.

Ketampanannya bahkan membuat rekan satu timnya, Seo Hyun Ji, terkesima. Dalam episode perdana University War, ia mengaku terkejut saat pertama kali bertemu Seung Beom karena merasa tak pernah melihat lelaki setampanya selama berkuliah di KAIST.

“Aku terkejut saat pertama kali melihatnya. ‘Aku tidak ingat pernah melihat pria setampan itu di kampus,’ itu yang pertama kali terlintas di pikiranku,” ujarnya sambil terkekeh.

Meski hanya tampil sampai episode empat, sosok Seung Beom juga banyak diperbincangkan di media sosial bersama peserta University War lainnya, Jeong Hyun Bin. Keduanya menjadi idola karena kecerdasan dan ketampanannya.

BACA JUGA: 5 Fakta Jeong Hyun Bin SNU, Peserta University War yang Cerdas dan Tampan

Karena itulah, tidak sedikit pula warganet yang penasaran dengan latar belakang Heo Seung Beom. Berikut adalah empat fakta menarik mahasiswa KAIST yang disebut-sebut mirip Nam Joo Hyuk ini:

Mahasiswa Computer Science 2019

Dalam video wawancara yang tayang di episode pertama University War, Heo Seung Beom mengaku terdaftar sebagai mahasiswa jurusan Computer Science angkatan 2019. Saat episode tersebut ditayangkan, dirinya berusia 24 tahun.

Sudah Lulus dari KAIST

Melalui sebuah unggahan di Instagram pribadinya @horang.wave, diketahui bahwa Heo Seung Beom sudah lulus dari KAIST. Tidak diketahui pasti kapan ia lulus, namun unggahannya wisuda dibagikan seminggu lalu, yakni pada Jumat (16/2/2024).

BACA JUGA: Intip Serunya Adu Kecerdasan Mahasiswa Korea dalam “University War”

Punya Telinga yang Sensitif

Heo Seung Beom ternyata memiliki telinga yang sensitif. Hal ini ia ungkapkan saat bertanding di Deathmatch melawan tim Yonsei University, yang mana berusaha menutup telinga dengan kedua tangan agar tidak terdistraksi suara di sekitar.

“Telingaku cukup sensitif, jadi aku menutupinya agar fokus,” ujarnya.

Content Creator di YouTube

Seung Beom aktif sebagai content creator di YouTube. Melalui kanal bernama 허성범 (horang), ia membagikan berbagai macam konten untuk 115.000 subscribers-nya, mulai dari vlog, study with me, hingga memberi penjelasan terkait soal matematika.

Jika dilihat dari deskripsi kanal YouTube-nya, Seung Beom baru membuat akun tersebut pada 31 Agustus 2022. Ia baru mengunggah video pertama selang satu tahun kemudian, tepatnya 12 November 2023.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS