4 Fakta Menarik Lembayung, Film Horor yang Terinspirasi Kisah Viral di X

marketeers article
Lembayung (Foto: IMDb)

Film horor lokal kembali menghiasi layar lebar Tanah Air. Kali ini, giliran Lembayung yang akan membuat bulu kuduk bergidik dengan pengalaman mistis dari mahasiswa yang tengah bertugas di unit poli gigi, mulai 19 September 2024.

Terinspirasi Kisah Viral di X

Siapa sangka, premis yang demikian rupanya merupakan adaptasi dari sebuah kisah viral di X. Adalah akun @saturnrushx atau dikenal sebagai Pica, orang pertama yang membuat utas berisi cerita itu pada tahun 2022.

Kisahkan Kejadian Mistis di Poli Gigi

Utas tersebut, yang juga menjadi alur cerita film Lembayung, mengisahkan tentang dua orang mahasisiwi keperawatan bernama Pica dan Arum yang menjalankan tugas akhir perkuliahan di sebuah klinik. 

BACA JUGA: Lee Jong Suk Bakal Reuni dengan Sutradara “W” dalam Drama Terbaru

Keduanya semula bisa menjalani tugas dengan baik di unit poli gigi, namun kejadian aneh mulai menghantui mereka di suatu hari. Teror ini menghampiri Pica dan Arum sesaat setelah mereka kedatangan pasien misterius berambut panjang.

Mereka pun berusaha menguak misteri dan rahasia di balik klinik tersebut sebelum salah satu di antara mereka menjadi korban. Pica dan Arum lantas mendapati bahwa tempat mereka bertugas sempat ditutup karena ada kasus bunuh diri.

Debut Baim Wong sebagai Sutradara

Kisah yang demikian diproduksi di bawah arahan Baim Wong. Ini membuat Lembayung menjadi film debut lelaki kelahiran 27 April 1981 itu sebagai sutradara.

BACA JUGA: Sinopsis Tomb Raider: The Legend of Lara Croft, Serial Animasi di Netflix

Comeback Arya Saloka

Selain menjadi ajang debut Baim Wong sebagai sutradara, Lembayung juga merupakan proyek comeback Arya Saloka di layar lebar usai membintangi Wedding Proposal pada 2021. Ia akan memerankan karakter dokter Tirto.

Demikianlah sejumlah fakta menarik Lembayung. Tertarik menyaksikan film yang diangkat dari utas viral di X ini?

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS