4 Fakta Menarik The Rings of Power Season 2: Debut Karakter Klasik

marketeers article
The Rings of Power Season 2 (Foto: X)

The Lord of the Rings: The Rings of Power Season 2 segera tayang di Prime Video mulai 29 Agustus 2024. Serial fantasi ini masih melanjutkan kisah yang sama dari adaptasi novel berjudul serupa karya J.R.R Tolkien.

Serial ini merupakan bagian dari semesta The Lord of the Rings, tetapi tidak terhubung langsung dengan trilogi film yang disutradarai oleh Peter Jackson itu.

Lantas, apa yang bakal dimunculkan dalam The Rings of Power Season 2? Berikut ulasannya yang dirangkum dari Deadline:

Prekuel LOTR dan The Hobbit

The Rings of Power Season 2 berlatar ribuan tahun sebelum peristiwa dalam The Hobbit dan The Lord of the Rings. Berlokasi di Zaman Kedua Middle Earth, serial ini akan menjadi adaptasi pertama yang menggali sejarah fiksi di era legendaris tersebut.

BACA JUGA: House of the Dragon Season 2 Tamat, Ini Rekomendasi Serial Serupa

“Kami tidak mencoba meniru apa yang telah dilihat di film Peter Jackson, atau yang dilihat oleh beberapa senias lain untuk karya Tolkien. Jadi, semua ini adalah menciptakan ide-ide baru yang segar dengan menceritakan kisah yang sangat spesifik,” kata desainer produksi Ramsey Avery.

Kembalinya Aktor Musim Pertama

Sejumlah aktor dari musim pertama dipastikan kembali hadir dalam The Rings of Power Season 2. Selain Charlie Vickers sebagai Sauron, beberapa aktor lainnya adalah Morfydd Clark sebagai Galadriel, Robert Aramayo sebagai Elrond, dan Owain Arthur sebagai Pangeran Durin IV.

Ada pula Ismael Cruz Córdova sebagai Arondir, Ema Horvath sebagai Eärien, Benjamin Walker sebagai Raja Agung Gil-Galad, Peter Mullan sebagai Raja Durin III, Markella Kavenagh sebagai Nori Brandyfoot, Maxim Baldry sebagai Isildur, dan Sophia Nomvete sebagai Putri Disa.

BACA JUGA: 8 Kisah Nyata dalam Serial Terror Tuesday: Extreme, Bikin Merinding!

Banyak Aktor Baru

Di sisi lain, tak sedikit pula karakter yang perannya dimainkan oleh aktor lain. Setidaknya ada 15 aktor baru yang akan berlaga dalam The Rings of Power Season 2, sebut saja Sam Hazeldine yang mengambil peran sebagai pemimpin Orc, Adar, menggantikan Joseph Mawle.

Aktor lainnya, termasuk Gabriel Akuwudike, Yasen ‘Zates’ Atour, Ben Daniels, Amelia Kenworthy, Nia Towle, Nicholas Woodeson, Oliver Alvin-Wilson, Stuart Bowman, Gavi Singh Chera, William Chubb, Kevin Eldon, Will Keen, Selina Lo, dan Calam Lynch.

Debut Karakter Klasik

The Rings of Power Season 2 turut menghadirkan karakter klasik dari buku Tolkien. Misalnya saja, karakter penghuni hutan berpakaian cerah yang suka menyanyikan lagu-lagu aneh, akan diperankan oleh Rory Kinnear. 

Tolkien menggambarkan pria ethereal ini sebagai “lebih tua dari yang tua,” yang berarti ia sudah ada sejak semua kehidupan dimulai. Juga, Tom Bombadil yang eksentrik, yang menyelamatkan hobbit di awal cerita The Fellowship of the Ring, akan debut di serial ini.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS