4 Pilar MPC untuk Jalankan Strategi Investasi

marketeers article
Digital Business Transformation concept with arrow of compass (3D Rendering)

PT Multipolar Tbk telah resmi menggunakan nama baru yaitu MPC. Dan akan fokus pada transformasi strategi perusahaan untuk mempertajam fokus investasi perusahaan di sektor teknologi. Dalam menjalankan strateginya, MPC pun mempersiapkan empat pilar utama.

Menjadi bagian dari proses transformasi digital perusahaan, empat pilar ini diyakini mampu membantu mencapai visi perusahaan untuk memberdayakan lebih banyak lagi perusahaan teknologi.

Pilar-pilar itu dimulai dengan pendanaan tahap awal atau early stage. Lalu, pendanaan tahap pengembangan dan lanjutan atau growth and later stage.

Ketiga, digitalisasi perusahaan-perusahaan yang menjadi portofolio MPC. Dan, yang keempat yaitu peningkatan peran perusahaan sebagai mitra lokal pilihan bagi perusahaan teknologi berskala global.

“Melalui transformasi ini, kami ingin memastikan bahwa MPC terus berada di titik pusat revolusi digital yang saat ini sedang berlangsung di Indonesia melalui serangkaian strategi investasi yang kami usung,” ungkap Presiden Direktur & CEO MPC Adrian Suherman.

Selain itu, strategi investasi MPC juga akan ditopang oleh dewan direksi yang memiliki pengalaman luas dalam mengevaluasi, membangun, mengembangkan (scaling) dan mendanai berbagai perusahaan yang bergerak di bidang teknologi.

Selain Adrian Suherman, dewan direksi MPC juga diperkuat oleh nama-nama seperti Rudy Ramawy, Fendi Santoso, Jerry Goei, dan Agus Arismunandar yang sebelumnya menjabat berbagai posisi kepemimpinan di perusahaan seperti Google Indonesia, Northstar Group, A.T. Kearney, OVO, dan Accenture.

Related

award
SPSAwArDS