Lakukan Seasonal Marketing, Google Hadirkan Fitur Khusus Ramadan

marketeers article

Ramadan identik dengan berbagai aktivitas, mulai dari puasa, ngabuburit, mudik hingga Idul Fitri. Nah, seasonal marketing pun menjadi pilihan Google pada masa ini, dengan menghadirkan berbagai fitur untuk memudahkan para penggunanya. Melalui semua itu, Google menghadirkan fitur, mulai dari mencari mode transportasi untuk mudik agar lebih cepat sampai ke tempat tujuan, menemukan restoran terdekat untuk berbuka serta memberikan konten menarik yang dapat dinikmati saat menunggu waktu berbuka puasa.

“Kami memperkenalkan fitur terbaru dari Search, Maps, Play dan YouTube untuk menjadi teman di empat momen terpenting Ramadanmu yaitu teman puasa, ngabuburit, mudik dan hari raya,” kata Veronica Utami, Head of Marketing dari Google Indonesia.

Di teman puasa, Google memperkenalkan fitur Ramadan di Google Search, di mana semua informasi mengenai Ramadan dapat ditemukan dalam satu tujuan. Mulai dari resep untuk berbuka, ucapan salam hingga mengetahui kapan matahari akan terbenam.

Selain itu, kita juga dapat mengisi waktu puasa dengan mencari tempat berbuka bersama teman atau kerabat melalui fitur cari meja (Find a table) di Google Maps yang telah bekerja sama dengan Qraved dan Chope. Dengan fitur ini, kita tidak hanya dapat menemukan restoran terdekat, tetapi juga dapat memesan meja restoran langsung dari Google Maps sekalipun Anda sedang dalam perjalanan.

Jadwal KRL

Untuk menemani selama Ramadan, Google telah mempersiapkan konten khusus Ramadan YouTube Shelf sebagai teman ngabuburit, seperti lagu, resep masak hingga konten Ramadan yang khusus dibuat oleh para YouTube creators. Untuk pecinta gaming, Google juga menyiapkan promosi khusus #SalipLevel untuk bermain game favorit dan berbagi kegembiraan dengan teman Anda melalui Kartu Hadiah Google Play.

Sebagai teman mudik, selain membantu mencari restoran dan SPBU terdekat, Google Maps kini dapat membantu Anda mengenai pencarian mesjid untuk beribadah ketika sedang berada dalam perjalanan. Tak hanya itu, kini Google Maps juga dilengkapi dengan fitur Transit untuk Commuter Line (KRL). Kita dapat memantau kapan kereta tiba secara real-time beserta lama perjalanan dan juga informasi biaya perjalanan.

“Fitur yang kami hadirkan ini berdasarkan pencarian terbanyak selama bulan Ramadan. Sebut saja pencarian tinggi di Google Search tentang menu buka puasa, jalur mudik, hingga tempat ngabuburit, keseluruhan fitur terbaru dari Google hadir untuk Anda dan menjadi teman selama Ramadan,” ujar Mira Sumanti

 

Related

award
SPSAwArDS