5 Fakta Menarik Film Home Sweet Loan yang Viral di Media Sosial

profile photo reporter Ratu Monita
RatuMonita
29 September 2024
marketeers article
Home Sweet Loan. (Sumber: IMDB)

Film Indonesia terbaru berjudul Home Sweet Loan sukses mencuri perhatian publik sejak penayangannya pada 26 September lalu. Sejak awal perilisannya, film ini viral dan jadi perbincangan di media sosial.

Film bergenre drama keluarga ini berhasil menyentuh hati para penonton berkat kisah seorang sandwich generation yang dinilai relate dengan generasi muda saat ini. Selain menceritakan kisah keluarga, Home Sweet Loan juga menampilkan cerita persahabatan, cinta dan perjuangan.

Tak hanya itu, cerita film ini pun menunjukkan bahwa mimpi itu dapat diwujudkan dengan kerja keras dan kesabaran. Lebih dari itu, terdapat beberapa fakta menarik dari film Home Sweet Loan yang telah dirangkum oleh Marketeers dari berbagai sumber.

BACA JUGA Sinopsis Home Sweet Loan, Kala Sandwich Generation Ingin Rumah Impian

1. Diadaptasi dari novel

Cerita film Home Sweet Loan diadaptasi dari novel best seller karya Almira Bastari dengan judul sama. Film ini dikemas dengan memfokuskan cerita pada sosok karakter utama, yakni Kaluna.

2. Disutradarai Sabrina Rochelle Kalangie

Berada di bawah arahan sutradara Sabrina Rochelle Kalangie, film ini berhasil mengemas cerita dari novel menjadi begitu apik. Sabrina sendiri merupakan sosok yang sudah dikenal di industri perfilman Indonesia.

Ia bahkan menjadi salah satu sutradara perempuan terkenal yang sukses mengguncang jagat perfilman Indonesia seperti Terlalu Tampan (2019) dan Noktah Merah Perkawinan (2022).

3. Angkat cerita sandwich generation

Home Sweet Loan mengangkat cerita tentang generasi sandwich yang belakangan ini kerap menjadi perbincangan di berbagai kalangan, khususnya generasi muda.

BACA JUGA Berat Jadi Sandwich Generation? Berikut 5 Tips Keuangan Untuk Anda!

Film ini mengupas tuntas dilema yang sering dialami oleh sandwich generation yang sangat relatable dengan kehidupan sehari-hari. Cerita film ini menggambarkan kehidupan orang dewasa untuk memenuhi tuntutan keluarga dan diri sendiri.

Diceritakan karakter Kaluna yang diperankan oleh Yunita Siregar harus memenuhi tuntutan dari kedua generasi. Dia harus memenuhi permintaan keluarga yang membutuhkan bantuan uang, sementara juga memiliki keinginan serta kebutuhan pribadi.

4. Dibintangi aktor ternama

Bukan hanya sutradara yang memukau dan cerita yang relatable, film ini tampak semakin sempurna dengan penampilan para aktor ternama. Home Sweet Loan dibintangi oleh Yunita Siregar, Derby Romero, Risty Tagor, dan Fita Anggriani.

Kemampuan akting para pemain ini bahkan mendapatkan apresiasi dari penonton. Chemistry yang terjalin antara para pemain membuat film ini lebih hidup dan menyentuh.

Karakter yang diperankan sukses menggambarkan realitas kehidupan sehari hari dengan baik.

5. Soundtrack dinyanyikan Idgitaf

Cerita yang emosional dan penuh makna dari film Home Sweet Loan didukung juga oleh original soundtrack yang diciptakan dan dinyanyikan oleh Idgitaf. Lagu Berakhir di Aku milik Idgitaf itu sukses menggambarkan perjalanan sulit Kaluna dalam menghadapi berbagai masalah sebagai sandwich generation.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS