5 Gerakan Workout Andalan Hanni NewJeans, Bisa Bikin Sixpack!

marketeers article
Hanni NewJeans melakukan salah satu gerakan workout andalannya (Foto: YouTube)

Hanni NewJeans akan menjadi wajah baru dari kampanye Gucci Beauty. Idol K-Pop kelahiran 6 Oktober 2004 itu dipilih lantaran representasinya yang kuat akan “keindahan yang autentik dan tanpa batas”. 

Selain terkenal memiliki gaya yang unik dan wajah nan cantik, Hanni juga diidam-idamkan oleh penggemar karena tubuhnya yang proporsional. Member NewJeans yang satu ini punya badan dan bentuk abs yang indah.

Hanni pun tak segan-segan membagikan rahasianya membentuk abs. Dalam sebuah episode About Jeans yang diunggah di kanal YouTube NewsJeans, ia membeberkan gerakan workout andalannya.

BACA JUGA: 3 Olahraga Favorit Kim Soo Hyun, Bikin Tubuh Bugar dan Kekar

Gerakan-gerakan tersebut bahkan bisa dilakukan di rumah, sehingga Anda tidak perlu pergi ke gym. Lantas, gerakan apa sajakah itu? Berikut ulasannya:

Crunch

Gerakan workout andalan Hanni NewJeans yang pertama adalah crunch. Ini bermanfaat untuk membentuk kekuatan otot perut serta mengencangkan panggul, punggung bawah, dan bokong, sehingga dapat membuat tubuh terlihat ramping bila dilakukan secara rutin.

Cara melakukan crunch pun cukup mudah, yakni berbaring dengan punggung yang datar di atas matras terlebih dahulu. Lalu, letakkan tangan dibelakang kepala dengan siku menunjuk ke samping atau menyilangkan tangan di dada.

Kemudian, angkat kepala, bahu, dan lengan. 

Turunkan tubuh perlahan-lahan kembali ke posisi awal, tapi pastikan posisi kepala dan bahu tidak menyentuh lantai sepenuhnya untuk menjaga ketegangan otot perut.

90° Crunch

90° crunch dirancang untuk lebih menargetkan otot-otot perut, terutama otot rectus abdominis yang sering disebut ‘sixpack’ atau abs. Gerakan ini dilakukan sama dengan sebelumnya, hanya saja kaki diangkat membentuk sudut 90°.

BACA JUGA: Ahyeon Suka Lakukan Sit Up saat Persiapan Debut, Apa Manfaatnya? 

Plank

Plank bermanfaat untuk melatih kekuatan otot inti, sehingga dapat membuat tubuh lebih lentur jika dilakukan secara rutin. Cara melakukannya pun dimulai dengan memposisikan kedua siku di bawah pundak membentuk 90° dalam kondisi badan tengkurap.

Kemudian, tarik bahu ke atas perlahan-lahan. Kencangkan otot perut dengan menarik pusar ke arah belakang dalam posisi punggung lurus dan kepala menghadap ke lantai atau ke depan, sembari mengatur nafas secara teratur.

Bicycle Crunch

Bicycle crunch efektif membuat perut tampak rata jika dilakukan rutin. Gerakan ini dilakukan seperti mengayuh sepeda dalam posisi telentang, dengan bahu dan kepala diposisikan seolah ingin mendekatkan dada ke lutut.

Mountain Climber

Mountain climber bermanfaat untuk meningkatkan kekuatan, ketahanan, dan fleksibilitas tubuh. Gerakan ini dilakukan seperti posisi push-up dengan kedua tangan lurus di bawah bahu, serta kaki lurus di belakang.

Kemudian, angkat lutut kaki kanan ke arah dada dan bawa kaki dekat dada sejauh yang kamu bisa. Setelah kaki kanan mencapai posisi tertinggi, kembalikan kaki tersebut ke posisi awal sambil menggerakan kaki kiri ke arah dada.

Itulah gerakan workout Hanni NewJeans untuk membentuk abs. Tertarik mencobanya di rumah?

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS