5 Hal Menarik dari Film Norma: Antara Mertua dan Menantu

marketeers article
Norma: Antara Mertua dan Menantu (Foto: IMDb)

Norma: Antara Mertua dan Menantu siap tayang di bioskop pada Lebaran 2025, tepatnya mulai 31 Maret. Sesuai judulnya, film ini menghadirkan cerita penuh emosi tentang pengkhianatan dalam keluarga.

Dengan alur yang mengejutkan dan tema yang tak biasa, film ini menjadi salah satu tontonan yang paling dinantikan. Berikut sejumlah hal menarik dari Norma: Antara Mertua dan Menantu yang membuatnya wajib masuk daftar tontonan Anda:

BACA JUGA: 13 Film Bioskop Tayang April 2025, Genre Lebih Beragam!

Diangkat dari Kisah Nyata yang Viral

Film ini terinspirasi dari kejadian nyata yang sempat viral, yakni kasus perselingkuhan tak lazim antara seorang menantu dan ibu mertuanya sendiri. Kisah yang pertama kali menjadi sorotan di akhir 2022 ini menuai berbagai reaksi dari publik, hingga membuatnya diangkat ke layar lebar.

Digarap oleh Sutradara dan Penulis Ternama

Norma: Antara Mertua dan Menantu disutradarai oleh Guntur Soehardjanto, yang dikenal lewat berbagai film sukses seperti Panggonan Wingit. Film ini juga diperkuat dengan naskah garapan Oka Aurora, yang sebelumnya sukses dengan Layangan Putus The Movie.

Dibintangi Aktor dan Aktris Berbakat

Film ini dibintangi sederet aktor ternama Indonesia, salah satunya Tissa Biani yang memerankan Norma Risma, perempuan yang harus menghadapi pengkhianatan terbesar dalam hidupnya. Ada pula Wulan Guritno sebagai Rina, ibu Norma yang terlibat dalam skandal perselingkuhan.

Selain itu, Norma: Antara Mertua dan Menantu juga dibintangi oleh Yusuf Mahardika sebagai Irfan, Rukman Rosadi sebagai Abdul, Nunung sebagai Bude Fitri, Erick Estrada sebagai Yahya, Naura Hakim sebagai Etni, serta Adilla Fitri sebagai Ribka.

BACA JUGA: Final Destination: Bloodlines Ungkap Akar dari Kutukan Kematian Berantai

Drama yang Lebih Mencekam dari Film Horor

Film ini mengusung genre drama. Meski demikian, Dheeraj Kalwani selaku produser sekaligus CEO Dee Company mengatakan bahwa konflik yang ditampilkan bakal jauh lebih menyakitkan daripada film horor.

Alur Cerita Penuh Emosi

KIsahnya sendiri mengikuti Norma Risma, wanita muda yang menikahi cinta pertamanya, Irfan. Di awal pernikahan, segalanya tampak indah. Irfan adalah suami penyayang dan menantu yang baik, bahkan dekat dengan orang tua Norma, Abdul dan Rina.

Namun, kebahagiaan Norma perlahan berubah menjadi tragedi. Irfan mulai menunjukkan sikap aneh, dan muncul desas-desus yang menghubungkannya dengan seseorang yang tak terduga, yakni ibu kandung Norma sendiri, Rina.

Norma yang awalnya tak percaya akhirnya harus menghadapi kenyataan pahit bahwa suaminya berselingkuh dengan ibunya sendiri. Perselingkuhan ini pun berjalan dalam diam, sulit terdeteksi karena keduanya beralibi sebagai keluarga.

Namun, seiring waktu, kebenaran terungkap, menghancurkan Norma dan mengubah hidupnya selamanya. Saksikan kisah selengkapnya di bioskop mulai 31 Maret 2025!

Editor: Tri Kurnia Yunianto

Related

award
SPSAwArDS