5 Ide Usaha yang Akan Cuan selama Ramadan

marketeers article
Ilustrasi menjalani usaha saat bulan Ramadan. (Sumber: 123rf)

Bulan Ramadan menjadi momen yang istimewa bagi umat Muslim di seluruh dunia. Bersamaan dengan itu, bulan suci Ramadan juga menjadi momen bagi sebagian orang untuk menjalani usaha.

Di tengah semangat berbagi dan kebersamaan saat bulan Ramadan, ada banyak peluang untuk mengembangkan usaha yang tidak hanya menghasilkan keuntungan finansial tetapi juga memberikan nilai tambah kepada masyarakat.

Merangkum dari berbagai sumber, simak berikut beberapa ide usaha yang akan bersinar selama bulan Ramadan.

1. Perlengkapan ibadah

Perlengkapan ibadah bisa menjadi salah satu produk yang paling laris di bulan Ramadan dan lebaran. Adapun produk yang biasanya banyak ditawarkan meliputi mukena, sajadah, hingga alas kaki.

BACA JUGA 5 Tradisi Unik di Berbagai Daerah Menyambut Bulan Ramadan

Anda dapat memulainya secara online maupun offline, dan pastikan untuk tetap mempelajari perilaku konsumen selama bulan Ramadan.

2. Hampers dan Parcel

Sebagai bulan yang penuh keberkahan, Ramadan juga identik dengan hampers dan parcel. Sudah menjadi tradisi, banyak masyarakat yang akan saling mengirimkan hampers ke orang terdekatnya untuk menyambung silahturahmi.

Tak heran, bisnis hampers dan parcel dinilai cukup potensial karena akan mendulang keuntungan yang cukup besar, apalagi saat mendekati Hari Raya Idulfitri.

3. Kue lebaran

Bulan Ramadan begitu identik dengan kue kering yang biasanya dihidangkan saat Hari Raya Idulfitri. Beragam jenis kue kering pun begitu laris di pasaran.

Bukan hanya untuk keperluan pribadi, banyak masyarakat yang membeli kue kering sebagai hampers untuk dibagikan ke orang terdekat. Sebab itu, memulai usaha kue lebaran bisa begitu menjanjikan saat bulan Ramadan.

BACA JUGA 5 Tips Mengatur Keuangan Selama Ramadan, Anti Boncos!

4. Frozen Food

Selama bulan Ramadan, produk frozen food juga menjadi incaran masyarakat. Produk makanan ini kerap menjadi andalan karena simple dan praktis untuk disajikan saat sahur.

Dari sini, berjualan frozen food bisa jadi ide usaha bulan puasa yang menguntungkan. Pasalnya, bahan makanan ini akan memudahkan orang yang sibuk dan butuh menu makanan yang praktis apalagi bagi orang-orang yang selama puasa tetap beraktivitas seperti hari biasa karena tidak memiliki waktu yang cukup untuk memasak.

5. Menjual Takjil

Takjil menjadi primadona selama bulan Ramadan. Bagaimana tidak, takjil sudah menjadi menu yang wajib hadir saat berbuka puasa.

Beragam menu takjil yang biasa dijual mulai dari bubur mutiara, jenang grendul, hingga aneka kue dan minuman es. Untuk itu, menjajakan menu takjil bisa menjadi peluang usaha yang menguntungkan.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related