Iduladha menjadi salah satu momen yang memungkinkan seseorang mengonsumsi banyak daging, entah itu kambing ataupun sapi. Ini idealnya mesti diseimbangkan dengan olahraga agar kadar kolesterol dalam tubuh tetap terjaga.
Kolesterol sendiri adalah zat lemak, yang jika dikonsumsi berlebihan dapat meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular. Untuk itu, bagi Anda yang ingin tetap menikmati olahan daging kurban tanpa takut kolesterol naik, ada beberapa latihan fisik yang bisa dilakukan.
Melansir Healthline, berikut rekomendasi olahraga untuk menurunkan kolesterol setelah makan banyak daging kurban:
BACA JUGA: Cara Sehat Mengolah Daging Kambing untuk Penderita Kolesterol Tinggi
Jogging
Jogging menjadi salah satu aktivitas fisik yang dapat menurunkan kolesterol. Tidak perlu berlari dengan cepat, justru akan lebih baik jika Anda berlari ringan agar bisa menjangkau jarak jauh daripada lari cepat lewat jarak pendek.
Ini sudah terbukti dalam sebuah studi yang dimuat di jurnal Archives of Internal Medicine (2013), yang mana pelari jarak jauh menunjukkan peningkatan kadar kolesterol baik (HDL). Ini lebih baik daripada pelari jarak pendek yang berlari kurang dari 10 mil seminggu.
Bersepeda
Bersepeda bisa menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh layaknya jogging. Ini juga bagus untuk mengencangkan otot dan memperkuat sendi.
Pilih jenis sepeda yang sesuai dengan postur tubuh Anda demi kenyamanan diri saat beraktivitas.
BACA JUGA: 5 Jenis Olahraga Ringan Setelah Lebaran Agar Tetap Bugar
Yoga
Yoga juga mampu mengurangi kolesterol dalam tubuh. Sejumlah penelitian membuktikan bahwa aktivitas ini dapat mengurangi kolesterol jahat sekaligus memperbaikinya, serta meningkatkan kolestrerol baik.
Renang
Berenang tidak hanya mampu mengurangi kadar kolesterol jahat, tetapi juga menurunkan berat badan. Aktivitas fisik yang satu ini dapat mengatasi masalah kolesterol dengan efektif, sebab Anda menggerakkan seluruh anggota tubuh saat melakukannya.
Angkat Beban
Beberapa penelitian menunjukkan latihan ketahanan, seperti angkat beban sangat bermanfaat bagi orang-orang yang memiliki kolesterol tinggi. Aktivitas ini disebut mampu membersihkan kolesterol jahat dari aliran darah.
Itulah beberapa jenis olahraga yang efektif menurunkan kadar kolesterol setelah mengonsumsi banyak daging kurban. Semoga bermanfaaat!
Editor: Ranto Rajagukguk