5 Rekomendasi Negara Asia Tenggara yang Cocok untuk Liburan Akhir Tahun

marketeers article
Negara Asia Tenggara yang layak dikunjungi saat liburan akhir tahun 2023 nanti | sumber: 123rf

Liburan akhir tahun menjadi salah satu momen terbaik untuk Anda nikmati di luar negeri. Banyak wisata menarik di negara Asia Tenggara yang layak untuk Anda kunjungi.

Anda bisa merayakan liburan tahun baru dengan berbagai cara, mulai dari wisata alam, wisata budaya, berburu kuliner, hingga menikmati kembang api.  Berikut lima negara Asia Tenggara yang bisa Anda datangi akhir tahun ini:

1. Thailand

Negara Asia Tenggara yang satu ini banyak dikunjungi para wisatawan yang ingin menikmati berbagai keunikan dari Thailand. Negara ini juga jadi salah satu negara dengan biaya yang cukup murah untuk didatangi.

Banyak tempat wisata yang bisa Anda kunjungi, mulai dari Kota Bangkok, Phuket, Koh Samui, Koh Tao, Sungai Chao Phraya untuk menonton perhelatan kembang api, hingga Pattaya dengan pantainya yang begitu cantik. 

Anda juga dapat menikmati berbagai kuliner khas negeri gajah putih dan berbagai oleh-oleh dengan harga yang sangat terjangkau. 

BACA JUGA: 5 Tips Frugal Travel, Bujet Hemat bagi Kawula Muda ala Jovita Ayu

2. Malaysia

Negara Asia Tenggara yang juga menjaga negara tetangga Indonesia yang satu ini juga layak untuk Anda kunjungi. Negara dengan penduduk China, Melayu, dan India ini memiliki pengalaman budaya yang menarik. 

Anda dapat menikmati gemerlap Kota Kuala Lumpur di pergantian tahun 2024 nanti, berfoto di Kuala Lumpur Twin Tower, menyantap berbagai kuliner di Bukit Bintang, mengunjungi Batu Caves Hindu, hingga bermain kereta gantung di Genting Highlands. 

3. Singapura

Meski negaranya kecil, Singapura menjadi negara Asia Tenggara yang menarik untuk Anda datangi. Salah satu destinasi wisata terbaik adalah Sentosa Island yang menyajikan alam yang bercampur dengan megahnya arsitektur Singapura. 

Anda juga dapat mengunjungi Marina Bay Sands yang menyajikan kemewahan, mulai dari berbelanja, bersantap, bermain, dan menginap dengan fasilitas terbaiknya. Anda juga dapat menonton pertunjukan kembang api yang begitu menakjubkan saat liburan akhir tahun nanti.

BACA JUGA: Tri-Mountain Taiwan Sajikan Destinasi Slow Travel Bagi Para Wisatawan

4. Vietnam

Jika Anda ingin berwisata kuil dan pagoda yang menawarkan pemandangan yang estetik dan bersejarah, maka Vietnam adalah yang terbaik untuk Anda kunjungi. 

Anda dapat merayakan liburan akhir tahun di Kota Ho Chi Minh sebagai kota metropolitan yang modern, namun kental dengan budaya Vietnam. 

Selain itu, Anda juga dapat mengunjungi Kota Sapa di Lai Chau sebagai kota cantik yang menawarkan pengalaman epik dengan udara dingin dan dikelilingi pegunungan kuno. 

5. Kamboja

Negara Asia Tenggara yang sangat cocok untuk Anda kunjungi di akhir tahun adalah Phnom Penh, Kamboja. Di kota cantik ini, Anda dapat menginap di hotel-hotel yang terletak di sepanjang sungai dengan disambut oleh berbagai perayaan memukau.

Jika Anda ingin menikmati Kamboja dengan berbagai destinasi kuil dan pasar lokal, Anda juga dapat mendatangi Siem Reap. wisata yang satu ini juga memberikan pengalaman menarik di malam hari.

Itulah lima negara Asia Tenggara yang layak untuk Anda kunjungi bersama keluarga dan orang tercinta. Nikmati liburan akhir tahun Anda sebagai momen untuk rehat sejenak dari rutinitas pekerjaan setiap hari.

Jika Anda ingin berlibur ke luar negeri di akhir tahun nanti, mulailah untuk rencanakan, beli tiket dan booking hotelnya dari sekarang. Karena semakin mendekati akhir tahun, biaya akomodasi dan transportasi yang harus Anda keluarkan akan semakin mahal. 

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

BACA JUGA: Sebentar Lagi Desember, Berikut 5 Ide Liburan Akhir Tahun, Saatnya Healing!

Related

award
SPSAwArDS