Nightmares and Daydreams sudah bisa disaksikan mulai Jumat (15/6/2024) di Netflix. Karya garapan Joko Anwar ini menambah daftar panjang serial berkonsep omnibus yang tayang di platform streaming berlogo merah tersebut.
Omnibus bisa diartikan sebagai kumpulan cerita dalam satu tema. Adapun Nightmares and Daydreams menyuguhkan tujuh kisah kelam bernuansa supranatural seputar isu sosial yang saling berkaitan.
Bila Anda menyukai serial dengan konsep serupa, berikut rekomendasinya yang bisa disaksikan di Netflix:
BACA JUGA: 5 Fakta Nightmares and Daydreams, Serial Terbaru Joko Anwar di Netflix
Love, Death + Robots
Love, Death + Robots adalah serial animasi tentang makhluk mengerikan, kejutan jahat, serta komedi kelam yang dibalut dalam konten dewasa. Adapun setiap episode dengan genre sci-fi, horor, dan fantasi yang tersaji di dalamnya tidak saling berkaitan.
Black Mirror
Black Mirror menceritakan sisi gelap dari kemajuan teknologi di zaman modern. Layaknya jenis teknologi yang berbeda-beda sesuai fungsinya, serial ini menayangkan cerita yang berbeda pula di setiap episode dan musimnya.
Guillermo del Toro’s Cabinet of Curiosities
Sesuai judulnya, serial antologi ini memuat kisah-kisah horor berbeda yang dipilih oleh Maestro of Monsters Guillermo del Toro. Terdapat delapan episode yang masing-masingnya mengangkat cerita mengerikan hingga bertema magis.
BACA JUGA: Hierarchy dan 4 Drakor Ini Banjir Kritik tapi Tetap Hit, Masih Mau Nonton?
Bloodride
Bloodride merupakan serial omnibus asal Norwegia yang mengangkat kisah para penumpang bus misterius menuju sebuah destinasi mengerikan. Serial ini terdiri dari delapan episode yang masing-masingnya menyuguhkan cerita berbeda.
Our Blues
Our Blues merupakan drama Korea berkonsep omnibus yang mengikuti kehidupan penduduk pulau Jeju. Berbeda dengan serial lain yang banyak mengangkat kisah horor, ini mengusung cerita hangat dari penduduk setempat.
Itulah beberapa rekomendasi serial berkonsep omnibus di Netflix selain Nightmares and Daydreams. Tertarik menyaksikan salah satunya?