Team works sering dianggap tidak menjadi prioritas bagi perusahaan. Padahal, team works penting untuk dapat membangun rasa kepemilikan, kepuasan karyawan, hingga loyalitas.
Penting bagi perusahaan untuk memperhatikan anggota timnya tidak hanya secara profesional, tetapi juga personal. Team works penting dilakukan untuk membangun kedekatan dan hubungan yang hangat antaranggota tim.
Sentuhan manusia dalam dunia kerja di tengah era digital dan perkembang teknologi tetap menjadi sesuatu yang penting dan utama. Berikut lima tips membangun team works agar tim menjadi solid dan kompak yang dilansir dari Teambuilding.com
1. Think Outside the Box
Bermain games secara terus-menerus tanpa inovasi walaupun tujuannya untuk sesuatu yang menyenangkan tetap saja bisa membuat tim Anda boring. Padahal, aktivitas tim seperti perayaan ulang tahun, liburan akhir tahun, atau sekadar makan-makan seharusnya dapat benar-benar membuat tim Anda menjadi lebih dekat, solid, dan hangat.
Tim human resources Anda perlu didorong untuk menjadi lebih kreatif dan inovatif dalam menciptakan ice breaking dengan pengalaman yang unik dan menarik. Beberapa ide yang bisa dilakukan dalam membangun team works adalah dengan olahraga bersama, mengerjakan proyek Do It Yourself (DIY), kelas memasak, dan berbagai aktivitas yang tidak seperti biasanya.
BACA JUGA: Tunjukkan Kualitas Diri dengan Elevator Pitch yang Memukau
2. Bangun kompetensi diri karyawan
Work-life-balance menjadi topik yang hangat di kalangan Milenial dan Gen Z. Karyawan bekerja tidak hanya untuk mendapatkan uang, melainkan juga ilmu, pengalaman, dan pembelajaran.
Penting bagi karyawan untuk dapat memiliki keseimbangan dalam karier. Perusahaan juga harus berfokus pada pengembangan diri setiap karyawan agar dapat meningkatkan kompetensi yang dimilikinya.
Berikan karyawan Anda kesempatan untuk mengembangkan kualitas dan kompetensi melalui berbagai kelas-kelas praktis bersama profesional, membuat mentoring group antara karyawan baru dan karyawan yang lebih berpengalaman, memberikan akses online course gratis, dan pelatihan berbayar lainnya.
3. Libatkan semua karyawan
Pemimpin harus mampu menjadikan setiap karyawan penting. Libatkan peran mereka di berbagai kesempatan yang dapat mendorong kompetensi karyawan yang lebih baik.
Berikan kesempatan untuk karyawan dapat berkontribusi dan berdaya dengan kemampuan dirinya. Gagal ataupun berhasil adalah ruang bagi setiap karyawan untuk dapat belajar dan memperbaiki diri.
Anda bisa melakukan beberapa cara membangun team works, seperti menjadwalkan rapat secara berkala, meminta feedback kepada karyawan, bangun percakapan santai yang tidak selalu soal pekerjaan, dorong kerja sama tim yang solid dalam proyek-proyek perusahaan.
BACA JUGA: 7 Karakteristik Pemimpin yang Efektif: Berdayakan Tim, Ciptakan Perubahan
4. Hargai setiap kekuatan dan minat karyawan
Setiap individu tentu memiliki kekuatan dan keunikannya masing-masing, begitu pula dengan karyawan. Setiap orang berhak mendapat kesempatan untuk bersinar.
Sebagai seorang leader, satu hal yang perlu Anda pikirkan adalah “Bagaimana cara Anda dapat mengubah anggota tim Anda menjadi seorang bintang?”.
Pemimpin yang baik akan melahirkan pemimpin. Maka dari itu, optimalkan kekuatan setiap karyawan Anda melalui team works yang baik.
Kenali setiap kekuatan, kompetensi, dan minat dari setiap karyawan Anda. Berikan ruang yang tepat dengan menempatkan mereka pada posisi-posisi yang sesuai dengan keahliannya.
Berikan penghargaan ketika mereka mampu mencapai target yang Anda berikan. Wadahi mereka dengan berbagai fasilitas yang mampu membuat karyawan menjadi aset yang berharga bagi perusahaan Anda.
5. Berikan reward dan pengakuan
Uang tidak lagi menjadi segala-galanya, milennial dan Gen Z menginginkan lebih dari sekadar kompensasi konvensional saja. Karyawan akan lebih merasa dihargai ketika hasil kinerjanya diakui.
Akui setiap prestasi yang dicapai karyawan Anda. Tepukan hangat dan ucapan selamat memberi karyawan motivasi dan semangat.
Tunjangan yang memperhatikan anak, kesejahteraan, hadiah, asuransi juga menjadi motif para karyawan dalam bekerja. Rasa terima kasih Anda bisa diwujudkan dalam berbagai hal.
Temukanlah cara terbaik untuk membangun team works yang baik bagi karyawan Anda.
BACA JUGA: Bangun Lingkungan Kerja yang Efektif dan Kreatif dengan Team Building
Itulah lima tips membangun team works yang bisa Anda terapkan dalam perusahaan Anda. Jadikan tim Anda berharga, maka mereka akan memberikan kontribusi lebih bagi tempatnya bekerja.
Team works tidak hanya sekadar aktivitas seru dan menyenangkan, tetapi juga tindakan, perhatian, dan penghargaan yang Anda berikan kepada tim Anda. Team works yang baik dapat meningkatkan kinerja karyawan dan tentunya mendorong perusahaan untuk mencapai kesuksesannya.
Editor: Ranto Rajagukguk