7 Momen Viral di Olimpiade Paris, dari Coolest Shooter hingga Lamaran

marketeers article
Momen Nada Hafez di Olimpiade Paris 2024. (Sumber: Instagram @nada_hafez)

Olimpiade Paris 2024 telah berjalan selama sepekan. Selama satu minggu ini pula ada begitu banyak momen yang menjadi sorotan dunia.

Ajang olahraga paling bergengsi di dunia ini mulai berlangsung pada 26 Juli hingga 11 Agustus 2024 mendatang Gelaran acara ini pun menjadi panggung bagi para atlet dunia untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya.

Tak sedikit atlet yang berhasil memukau para penonton dan menjadi perbincangan di jagat dunia maya, sebut saja seperti Yusuf Dikec asal Turki dan Kim Ye Ji dari Korea Selatan.

Lebih dari itu, ada begitu banyak momen yang tak disangka terjadi di panggung Olimpiade Paris 2024. Dirangkum dari berbagai sumber, simak berikut ini momen viral di Olimpiade Paris 2024.

1. Nada Hafez asal Mesir

Nada Hafez di Olimpiade Paris 2024. (Sumber: Instagram @nada_hafez)

Atlet cabang olahraga anggar asal Mesir ini menjadi sorotan dunia saat berlaga di Olimpiade Paris 2024. Bukan hanya soal penampilannya, Nada Hafez tampil dengan kondisi hamil tujuh bulan.

Atlet berusia 26 tahun itu tampil pada babak 16 besar nomor individu sabel (sabre) di Grand Palais-Red Piste pada Senin (29/7/2024). Namun sayangnya, ia kalah dengan skor 7-15 dari Jeon Ha-young (Korea Selatan).

BACA JUGA Paris Olympic 2024: The New Benchmark of City Branding

2. Yusuf Dikec asal Turki

Yusuf DIkec. (Sumber: Instagram @yusufdikecofficial)

Minggu pertama Olimpiade Paris 2024 juga dihebohkan dengan penampilan penembak asal Turki, Yusuf Dikec. Atlet menembak ini viral karena gayanya yang begitu santai saat bertanding.

Yusuf Dikec tampil hanya mengenakan jersey putih, tanpa kacamata khusus ataupun pelindung telingat. Penampilannya kian menjadi sorotan dengan tangan kirinya yang dimasukkan ke saku.

“Saya tidak pernah membutuhkan perlengkapan itu. Saya penembak alami. Itulah sebabnya saya tidak menggunakan banyak aksesori,” katanya dilansir dari Daily Mail.

Diketahui, ini merupakan Olimpiade kelima secara beruntun yang diikuti oleh Yusuf Dikec setelah Beijing 2008, London 2012, Rio 2016, dan Tokyo 2020. Kali ini, Dikec berhasil memenangkan medali di Olimpiade Paris 2024.

3. Katie Ledecky asal Amerika Serikat

Katie Ledecky di Olimpiade Paris 2024. (Sumber: Instagram @katieledecky)

Atlet renang asal Amerika Serikat, Katie Ledecky juga menjadi sorotan, lantaran ia berhasil mengukir sejarah baru sebagai perempuan peraih medali Olimpiade terbanyak.

Ledecky telah memenangkan 9 medali emas dan secara keseluruhan ia sudah mendapatkan 14 medali Olimpiade. Dikutip dari Today, ia telah menyamai rekor peraih medali terbanyak sepanjang masa.

Ledecky juga kini menjadi perenang perempuan yang paling banyak memperoleh penghargaan dalam sejarah Olimpiade dan memiliki medali emas lebih banyak daripada perenang perempuan lainnya.

BACA JUGA 4 Seragam Defile Olimpiade Paris 2024 yang Beri Sentuhan Tradisional

4. Kim Ye Ji asal Korea Selatan

Kim Ye Ji di Olimpiade Paris 2024. (Sumber: X @jalal_ishaq)

Penampilan atlet penembak perempuan asal Korea, Kim Ye Ji turut menjadi perbincangan di media sosial. Kim Ye Ji viral setelah bertanding di laga final menembak nomor 10m Air Pistol Women di Chateauroux Shooting Centre pada Minggu (28/7/2024).

Kim Ye Ji tampil bak tokoh utama sebuah film dengan gayanya yang menggunakan seragam hitam dan topi putih. Selain penampilannya yang santai, atlet berusia 31 tahun itu juga menjadi perbincangan karena membawa boneka gajah milik anaknya yang terlihat di pinggang kirinya saat sedang beraksi.

5. Huang Yaqiong asal China

Huang Yaqiong di Olimpiade Paris 2024. (Sumber: Instagram @hyq28)

Selain aksi yang mengagumkan dari penampilan para atlet, Olimpiade Paris 2024 juga menyimpan momen romantis. Atlet bulutangkis asal China, Huang Yaqiong yang baru saja meraih medali emas untuk kategori ganda campuran dilamar oleh sang kekasih, Liu Yuchen.

Momen romantis ini pun sontak membuat penonton bersorak sorai dan bertepuk tangan. Bahkan, momen lamaran Liu Yuchen ke Huang Yaqiong juga menjadi perbincangan warganet.

6. Tyler Mislawchuk asal Kanada

Tyler Mislawchuk di Olimpiade Paris 2024. (Sumber: Instagram @therealmislawchuk)

Momen viral lainnya yang terjadi di Olimpiade Paris 2024 adalah saat atlet asal Kanada, Tyler Mislawchuk muntah usai menjalani rangkaian triathlon di sungai Seine.

Diketahui, sungai Seine menjadi kontroversi karena mengadung polusi di dalam aliran airnya. Meskipun, pihak penyelenggara sudah menggelontorkan biaya cukup besar untuk pembersihan sungat, akan tetapi masalah polusi itu belum teratasi.

BACA JUGA Jadwal Pertandingan 12 Cabor Atlet Indonesia di Olimpiade Paris 2024

7. Imane Khelif ASAL Aljazair

Imane Khelif di Olimpiade Paris 2024. (Sumber: Instagram @imane_khelif_10)

Gelaran acara olahraga dunia ini juga dihinggapi oleh isu gender pada cabor tinju. Hal ini bermula dari petinju asal Aljazair, Imane Khelif yang banyak dianggap sebagai laki-laki yang bertanding di kategori perempuan.

Atlet berusia 25 tahun ini diketahui memiliki masalah interseks pria, lantaran mempunyai banyak hormon testosteron. Isu ini menuai banyak protes di media sosial dan mengecam Komite Olimpiade Internasional yang mengizinkan Khelif ikut di nomor putri.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS