8 Tips Mudik Lebaran 2023: Tetap Bugar selama Perjalanan Jauh

marketeers article
Ilustrasi: 123RF

Mudik lebaran adalah tradisi tahunan yang dilakukan oleh masyarakat Indonesia untuk bertemu sanak saudara di kampung halaman. Kegiatan mudik lebaran ini menjadi momen paling ditunggu dan dapat dilakukan menggunakan transportasi umum maupun kendaraan pribadi. Namun, mudik lebaran tentu sudah pasti memakan waktu yang cukup panjang dan melelahkan.

Aktivitas ini memerlukan kondisi fisik yang prima dan bugar agar dapat menikmati perjalanan dengan menyenangkan. Melihat kebutuhan tersebut, Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kominfo) telah mengeluarkan Panduan Mudik Lebaran 2023 mengenai apa saja tips agar tetap bugar saat mudik lebaran dengan kendaraan pribadi.

Berikut beberapa anjuran yang dapat diikuti ketika akan dan sedang menempuh perjalanan jauh dengan kendaraan pribadi:

1. Kondisi sehat dan prima

Sebelum melakukan perjalanan mudik, Anda harus menyiapkan diri dalam kondisi terbaik. Salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan tidur yang cukup minimal 6 jam sebelum berangkat. Tidur yang cukup akan memberikan energi yang maksimal bagi tubuh selama perjalanan.

2. Konsumsi makanan sehat

Kondisi tubuh yang sehat tentunya ditunjang oleh konsumsi harian yang juga sehat dan bergizi. Anda perlu memperbanyak konsumsi buah, sayur, dan air putih sebelum melakukan perjalanan. Anda juga perlu mengurangi gula dari konsumsi karbohidrat untuk menjaga keseimbangan nutrisi. Makanan yang sehat akan menunjang stamina tubuh Anda.

Baca juga: 5 Ide Oleh-Oleh untuk Persiapan Mudik Lebaran Tahun 2023

3. Lakukan persiapan dan antisipasi yang matang

Tips mudik lebaran selanjutnya adalah manajemen persiapan dan antisipasi perjalanan yang matang. Persiapan yang meliputi berbagai kebutuhan selama perjalanan dan berbagai antisipasi risiko yang mungkin terjadi. Persiapan yang matang akan memberikan rasa aman dan nyaman selama perjalanan jauh.

4. Mengemudi dengan santai

Dalam mengemudi kendaraan pribadi, Anda perlu mengatur stamina dan energi agar tetap terjaga. Untuk menjaga stamina selama mengemudi perjalanan jauh, Anda dapat mengemudi dengan santai dan tidak dalam kecepatan tinggi. Hal ini tentu menghindari Anda dari kelelahan dan mengurangi tingkat stres selama perjalanan.

5. Gunakan aplikasi navigasi

Dalam melakukan perjalanan jauh, Anda dapat memaksimalkan penggunaan aplikasi navigasi. Aplikasi ini dapat memberikan Anda jalan alternatif terbaik untuk menghindari kemacetan ataupun kerusakan jalan.

Baca juga: 5 Rekomendasi Mukena Travelling untuk Persiapan Mudik Lebaran 2023

6. Kenali batas kemampuan diri 

Tips mudik lebaran ini adalah salah satu yang terpenting. Anda perlu mengetahui kemampuan diri Anda dalam mengemudi. Anda perlu peka dengan tubuh, kapan waktu beristirahat dan kembali mengemudi. Istirahatkan tubuh Anda setelah mengemudi selama maksimal 4 jam. Anda juga dapat memiliki pengemudi pengganti sehingga dapat berkendara secara bergantian.

7. Manfaatkan pos kesehatan dan rest area

Selama berkendara, Anda perlu memanfaatkan pos kesehatan dan rest area yang telah dipersiapkan oleh petugas lalu lintas. Pos kesehatan bisa Anda gunakan ketika membutuhkan perawatan ataupun mengalami sakit ringan selama di perjalanan, seperti pusing dan mual. Anda dapat menggunakan rest area ketika membutuhkan istirahat, makan, ataupun mandi.

8. Sediakan bekal yang cukup

Anda juga perlu menyiapkan bekal yang cukup, baik makanan, minuman, ataupun obat-obatan. Bekal ini tentu akan sangat Anda butuhkan untuk mencukupi energi ataupun mengurangi keluhan ringan selama di perjalanan.

Itulah delapan tips yang dirilis oleh Kominfo mengenai cara agar tetap bugar selama melakukan perjalanan mudik lebaran tahun 2023 yang bisa Anda persiapkan dan lakukan. Oleh karena itu, siapkan kondisi fisik yang prima agar perjalanan mudik lebaran Anda dapat menyenangkan tanpa terkendala masalah kesehatan.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related