9 dari 10 Pengguna Aplikasi Ojol Gunakan Layanan Pesan Antar saat Puasa

marketeers article
Bangkok, Thailand June 7, 2020 : Motorbike at the street, Food delivery service through its app Grabfood

GrabAds merilis hasil survei terbarunya terkait dengan perilaku penggunaan aplikasi transportasi online selama Ramadan 2023. Hasilnya, sebanyak sembilan dari sepuluh pengguna aplikasi Grab melakukan pesanan makanan secara daring.

Melinda Savitri, Country Marketing Head Grab Indonesia menjelaskan sebagian besar dari pengguna yang memanfaatkan layanan pesan antar makanan membeli dalam jumlah yang besar. Hal ini menciptakan peluang besar bagi para pelaku usaha kuliner, khususnya usaha mikro, kecil, dan menengah (UKM).

BACA JUGA: Gojek Vs Grab, Apa Transportasi Umum Pilihan Gen Z Tahun 2023?

“Sebanyak 39% konsumen mengungkapkan bahwa mereka berencana untuk membuat pesanan buka puasa antara jam 12.00 hingga 17.00 atau menjelang berbuka puasa, sedangkan 40% lainnya mengungkapkan akan memesan makanan antara jam 17.00-19.00 atau setelah berbuka puasa. Data internal Grab menunjukkan pesanan GrabFood juga mengalami peningkatan yang signifikan sebelum sahur, yaitu lebih dari 200% di antara jam 01.00 hingga 04.00,” kata Melinda melalui keterangannya, Selasa (4/4/2023).

Menurutnya, survei tersebut membuka peluang bagi para pedagang untuk mempersiapkan jualannya lebih banyak pada jam-jam tertentu. Adapun temuan lain dari survei ini adalah konsumen di Asia Tenggara, termasuk Indonesia, menghabiskan rata-rata 17 menit untuk mencari dan menelusuri katalog restoran di GrabFood sebelum memesan makanan.

Mengacu pada data tersebut, pelaku UKM kuliner bisa memanfaatkan iklan penelusuran untuk meningkatkan penjualan di jam-jam sibuk saat bulan Ramadan. Data GrabAds menunjukkan iklan yang bertahan empat pekan atau lebih memiliki performa 15% lebih baik secara rata-rata.

BACA JUGA: GrabFood Gelar Festival Kuliner Legendaris di Delapan

Selain itu, konsumen juga menjadi lebih aktif di GrabFood pada momen perayaan hari besar. Pada pekan akhir Ramadan, Grab melihat 20% lebih banyak pesanan pada GrabFood dibanding minggu pertama Ramadan.

Kemudian, konsumen di Indonesia juga membuat pesanan yang lebih besar saat menjelang Idulfitri, dengan rata-rata peningkatan keranjang belanja minuman meningkat 29%, camilan atau snack meningkat 20%, dan ayam goreng meningkat 23% di pekan keempat Ramadan dibandingkan dengan minggu pertama.

“Untuk memanfaatkan peluang ini, pelaku UKM kuliner sebaiknya merencanakan untuk beriklan selama keseluruhan bulan suci ini. Ramadan membuka peluang besar bagi pelaku bisnis untuk berpartisipasi dalam aktivitas konsumen. Dengan memanfaatkan fitur iklan, pelaku UKM kuliner dapat terhubung dengan konsumen yang sedang mencari menu terbaik untuk sahur dan buka puasa,” tutur Melinda.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS