Sequis menyadari bahwa banyak milenial yang tumbung dengan slogan YOLO (You Only Live Once) yang artinya hidup hanya sekali, sehingga nikmati semaksimal mungkin. Mereka juga dikenal sebagai generasi ambisius yang mengharapkan kesempurnaan. Hal inilah yang menyebabkan banyak milenial tumbuh menjadi pribadi yang perfeksionis dan bekerja keras. Hasilnya, banyak dari mereka yang tidak siap dengan hasil yang tidak direncanakan.
Melihat kondisi ini, Sequis meluncurkan kampanye Plan the Unplanned pertama kali pada 2018. Setelah sukses dengan kanal iklan televisi, surat kabar, bioskop, iklan Out-of-Home, dan berbagai ranah digital, kini Sequis mencoba merambah tayangan web series sebagai kanal kampanye. Seiring dengan tren yang sedang naik.
“Kopi Paste jadi cara kami menyampaikan pesan kepada kaum milenial. Mereka punya kecenderungan untuk lebih memahami sebuah cerita yang berhubungan dengan cerita hidup yang melibatkan emosi. Salah satunya kisah cinta yang datang tiba-tiba. Cerita ini kemudian dipadukan dengan kopi yang juga menjadi bagian hidup milenial masa kini,” jelas Felicia Gunawan, VP Head of Corporate Branding, Marketing & Communications Sequis.
Plan the Unplanned sendiri mengandung pesan akan hidup yang akan selalu memiliki kejutan, baik yang menyenangkan maupun tidak. Untuk itulah kaum milenial yang semakin sibuk dan terkadang tidak memikirkan masa depan terlalu jauh harus mulai menyadari bahwa mereka harus merencanakan hal-hal yang tidak direncanakan. Selain sebagai tindakan preventif, tapi juga untuk menghindari tanggungan mendadak. Salah satunya dengan mengelola dana keuangan masa depan dalam bentuk investasi, asuransi, maupun tabungan.
Bersamaan dengan aktivasi terbarunya ini, Sequis juga menampilkan kartu cashless Sequis Q Infinite MedCare Rider (SQIMC) sebagai solusi perlindungan kesehatan masyarakat.