Adopsi Fitur Snapchat, Instagram Capai 700 Juta Pengguna

marketeers article

Instagram meraih jumlah pengguna aktif bulanan sebesar 700 juta pengguna. Angka pertumbuhan ini merupakan angka tertinggi sepanjang sejarah Instagram.

Dilansir dari theverge.com, Instagram mencapai angka pertumbuhan terbesar dan tercepat sepanjang sejarahnya. Setelah diluncurkan pada bulan Oktober 2010, Instagram bahkan tidak mencapai 100 juta pengguna bulanan sampai Februari 2013.

Instagram mengalami pertumbuhan pengguna pada Maret 2014. Saat itu, Instagram memiliki 200 juta pengguna aktif dan terus mengalami peningkatan 100 juta pengguna per sembilan bulan. Desember tahun lalu, Instagram memiliki 600 juta pengguna aktif yang berkembang menjadi 700 juta pengguna dalam waktu empat bulan.

Meski pencapaian ini terbilang tinggi, Instagram menilai hal ini bukan tanpa keterbatasan. Angka pengguna aktif mencakup pengguna yang masih dan yang sudah tidak menggunakan Instagram. Pengguna aktif bulanan memang sebuah metrik yang umum digunakan, namun angka tersebut tidak menggambarkan intensitas keterikatan pengguna.

Instagram menilai, pengguna Instagram yang memeriksa dan mengirim pesan melalui Instagram beberapa kali dalam sehari jauh lebih berharga dibandingkan pengguna yang hanya memeriksa Instagram sebanyak dua kali dalam sebulan.

Faktor cepatnya pertumbuhan pengguna Instagram diakui Instagram karena adopsi inovasi dari fitur Snapchat, seperti ‘processes for finding friends’ dan ‘signing up in the first place’. Bagi Instagram, mengadopsi fitur-fitur Snapchat seperti ‘Stories’ adalah cara yang cukup efektif dan tidak salah untuk dicoba.

Editor: Sigit Kurniawan

Related