Netflix Inc resmi menunjuk Microsoft Corp sebagai mitra kerja sama untuk mengembangkan opsi layanan ad-supported yang akan mereka hadirkan. Dalam kerja sama ini, Microsoft berperan sebagai partner penjualan dan penyedia teknologi untuk iklan yang akan digunakan.
Platform layanan streaming on demand Netflix akan meluncurkan opsi berlangganan dengan iklan yang harganya lebih murah dibandingkan dengan opsi berlangganan tanpa iklan. Hal ini dilakukan untuk menanggulangi penurunan pengguna yang pertama kalinya terjadi selama 10 tahun bisnis Netflix dijalankan.
Dalam keterangan tertulis Netflix, CEO & CPO Netflix Greg Peters mengungkapkan, Microsoft dipilih sebagai mitra karena kemampuan yang dimiliki perusahaan teknologi tersebut dapat mendukung pengembangan opsi layanan ad-supported yang akan diluncurkan Netflix.
“Microsoft memiliki kemampuan yang terbukti dapat mendukung kebutuhan periklanan kami sekaligus bekerja sama untuk membangun layanan ad-supported Netflix. Selain itu, Microsoft juga menawarkan fleksibilitas untuk berinovasi dari waktu ke waktu baik di sisi teknologi maupun penjualan, serta perlindungan privasi yang kuat,” ujar Greg Peters dalam keterangan tertulisnya.
Menanggapi kerja sama tersebut, Mikhail Parakhin, President Web Experiences Microsoft mengungkapkan bahwa Microsoft merasa senang ditunjuk sebagai mitra. Melalui kerja sama ini, pelanggan akan memiliki lebih banyak opsi untuk mengakses konten Netflix sekaligus memberikan peluang baru bagi pemasar untuk menjangkau pelanggan.
“Semua iklan yang ditayangkan di Netflix akan tersedia secara eksklusif melalui platform Microsoft. Kami senang menawarkan nilai premium baru ke ekosistem pemasar dan mitra kami sambil membantu Netflix memberikan lebih banyak pilihan kepada pelanggan merekau,” ungkap Mikhail Parakhin dalam keterangan tertulisnya mengutip dari Microsoft Blog.
Dipilihnya Microsoft sebagai mitra menunjukkan bahwa Netflix ingin menyelami beberapa teknik video advertising terbaru yang telah dikembangkan oleh Microsoft. Dengan teknik periklanan seperti programatic ad sales atau addressables ads, Netflix dapat menggunakan data untuk mencocokkan dan menghadirkan iklan ke segmen pelanggan terentu yang tepat sasaran.
“Tujuan kami adalah menghadirkan lebih banyak pilihan berlangganan bagi pelanggan sekaligus memberikan pengalaman promosi secara premium yang lebih baik daripada TV bagi brand dan pengiklan,” tutur Greg Peters.
Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz