All New Kia Seltos Bidik Konsumen Muda Pecinta SUV

marketeers article

PT Kreta Indo Artha (KIA), agen pemegang merek (APM) Kia baru saja meluncurkan All-New Kia Seltos. Hadir sebagai mobil sport utility vehicle (SUV), All New Kia Seltos membidik konsumen yang menginginkan mobil yang tinggi namun mudah dikendarai. Bukan hanya laki-laki, konsumen perempuan juga menjadi bidikan Kia. Secara spesifik, Kia Seltos membidik konsumen muda yang dekat dan sangat paham teknologi karena mobil ini sarat dengan teknologi dan perangkat keselamatan

“All-New Kia Seltos memiliki peran penting dalam perluasan jejak global Kia. Di sini, Kia mengambil keunggulan kompetitif dalam desain, kualitas dan teknologi untuk memenuhi kebutuhan pelanggan di pasar Indonesia,” Andrew Nasuri, Presiden Direktur PT Kreta Indo Artha saat peluncuran All New Kia Seltos di Jakarta, Senin (20/1/2019).

Bagi Kia, daya jelajah merupakan poin terpenting bagi sebuah SUV. Begitu pula Seltos. Mobil ini dibekali dengan ground clearance tinggi dan disokong mesin 1,4 liter Turbo yang mampu menyemburkan tenaga 140 PS pada 6.000 rpm dan torsi 242Nm pada 1.500 hingga 3.200 rpm. Tenaga ini disalurkan melalui transmisi 7 percepatan dengan teknologi DCT.

All New Kia Seltos hadir dengan tiga varian, E, EX dan EX+. Ketiganya ditawarkan dengan harga masing-masing Rp 295 juta untuk varian E, Rp 320 juta untuk varian EX dan Rp 355 juta untuk varian tertinggi EX+ (OTR Jakarta). Soal pilihan warna, Seltos hadir dalam enam pilihan warna, yakni Glacier White Pearl, Aurora Black Pearl, Intelligency Blue, Intense Red, Steel Silver dan Punchy Orange.

Sementara untuk urusan purna jual, Kia Motors Corporation telah menjalin kerja sama dengan PT Indomobil Sukses Internasional (Tbk). Kerja sama yang terjalin sejak tahun 2019 ini, menjadikan Indomobil sebagai pihak yang bertanggung jawab untuk pengembangan merek Kia, termasuk layanan purna jual.

“Ke depan, Indomobil melalui PT Kreta Indo Artha akan menghadirkan produk-produk terbaru Kia yang sesuai untuk pasar Indonesia. Kami juga mengembangkan fasilitas serta meningkatkan kualitas layanan purna jual mobil-mobil Kia di Indonesia”, jelas Jusak Kertowidjojo, Presiden Direktur PT Indomobil Sukses Internasional (Tbk).

Editor: Sigit Kurniawan

Related