Angkasa Pura I (AP I) sebagai pengelola 13 bandara di wilayah tengah dan timur Indonesia menginisiasi Kampanye Ramadhan bertajuk #BandaraNyamanMudikAman untuk mengomunikasikan berbagai pelayanan di bandara kepada pengguna jasa bandara, khususnya penumpang, pada saat Ramadan dan arus mudik-arus balik libur Lebaran 2018.
AP I menyelenggarakan Posko Angkutan Udara Terpadu Lebaran 2018 di 13 bandara bekerja sama dengan berbagai pihak seperti TNI, Polri, Otoritas Bandara, Airnav, BASARNAS, BMKG, KKP, CIQ, pihak maskapai, dan Ground Handling.
“Kami merasa perlu mengomunikasikan kesiapan pelayanan kami kepada para pemangku kepentingan, terutama para calon penumpang, agar mereka dapat memanfaatkan fasilitas dan layanan kami saat Ramadan dan arus mudik serta arus balik libur Lebaran 2018,” jelas jelas Direktur Utama Angkasa Pura Airports Faik Fahmi.
Penyelenggaraan Posko Angkutan Udara Lebaran ini merupakan salah satu bentuk pelayanan dan kesiapan Angkasa Pura Airports dalam menghadapi arus mudik dan balik Lebaran 2018. Posko Angkutan Lebaran dilaksanakan pada 7 Juni (H-8) hingga 24 Juni (H+8) dengan periode puncak arus mudik pada 8-10 Juni dan puncak arus balik pada 22-24 Juni. Posko Angkutan Lebaran ini melibatkan pihak internal serta pihak eksternal.
“Posko Terpadu Angkutan Lebaran ini merupakan bentuk komitmen kami dan lembaga terkait untuk tetap memberikan layanan prima di tengah lonjakan trafik penumpang saat libur Lebaran sehingga pengguna jasa bandara tetap merasa nyaman di tengah kepadatan yang terjadi di bandara. Selain itu, kami juga berkomitmen untuk menciptakan suasana yang nyaman, aman, dan kondusif pada saat libur Lebaran ini,” ungkap Direktur Operasi Angkasa Pura Airports Wendo Asrul Rose.
Selain pembukaan posko, AP I selama Ramadan turut melakukan kegiatan berbagi dan peningkatan fasilitas demi kenyamanan para penumpang. Beberapa di antaranya adalah pembagian takjil gratis di 11 bandara, live music performance di beberapa bandara, nursery room, kidzone atau playground yang dapat digunakan bagi penumpang yang membawa anak-anak saat menunggu penerbangan, airport cinema yang memutar film-film reliji selama Ramadan.
Editor: Eko Adiwaluyo