Apa yang Harus Disiapkan untuk Menjadi Global Brand?

marketeers article
Starbucks, salah satu brand global. | Foto: 123RF

Global brand merupakan istilah bagi nama produk atau layanan yang dikenal serta terjual di seluruh dunia. Contoh yang mungkin tidak asing lagi di telinga adalah Apple, Samsung, McDonald’s, dan Starbucks.

Munculnya platform digital dan media sosial kini memungkinkan merek yang tidak dikenal untuk menjangkau audiens global. Lalu, dengan produk yang tepat serta pemasaran merek nan apik dalam waktu singkat tidak mustahil sebuah merek bisa menjadi mendunia.

Salah satu keuntungan yang secara otomatis bisa didapatkan global brand adalah kepercayaan konsumen. Banyak dari pelanggan yang berpikir bahwa ketika sebuah merek mendunia, artinya produk yang mereka tawarkan telah teruji manfaat dan kualitasnya.

BACA JUGA: Inisiatif Starbucks Ciptakan Peluang yang Setara dan Pengalaman Inklusif

Langkah untuk Mendunia

Bagi kebanyakan merek, peluang menjadi brand yang dikenal di seluruh dunia tentu tidak akan ditolak. Namun, apakah merek sudah melakukan hal yang perlu dipertimbangkan untuk menuju ke sana?

Terhubung dengan Lokal

Melokal menjadi sesuatu yang baik untuk dipraktikkan pada pemasaran dan produk. Contoh yang sangat relevan adalah McDonald’s. Pernahkah Anda mencoba burger rasa rendang atau nasi uduk di restoran cepat saji ini?

Hal tersebut merupakan wujud dari upaya McDonald’s melokalkan diri. Dari sana, merek dapat mencapai kesuksesan secara global. Kuncinya adalah beradaptasi dengan konsumen di negara atau wilayah tempat merek beroperasi.

Dengan menyesuaikan diri, bukan berarti merek harus kehilangan identitasnya. Karena itu, berbagai elemen visual biasanya dipertahankan sebagai value proposition.

BACA JUGA: Rusia Buka Kembali McDonald’s dengan Nama Vkusno & Tochka

Pertahankan Kualitas

Aspek kualitas menjadi sangat penting bagi merek yang mendunia. Karena, ekspektasi dari konsumen terhadap brand itu adalah standar yang sama di setiap cabang. 

Selain kualitas produk dan layanan. Konsistensi lain yang perlu dijaga adalah dari segi pemasaran. Penting untuk menjaga visual seperti warna dan logo yang terjaga standarnya. Sehingga merek mampu menunjukkan konsistensinya di berbagai negara.

Ciptakan Keunikan

Merek yang ingin go global harus mempersiapkan keunikannya sebagai brand identity. Ini bisa menjadi senjata bagaimana merek ingin dilihat dan diterima oleh konsumen.

Hal ini bisa dicapai dengan misi merek, logo, atau value proposition perusahaan. Menciptakan keunikan untuk identitas membantu merek bergerak tidak hanya sebagai produk dan layanan tetapi bagian dari gaya hidup.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS