Aplikasi CommBank Mobile Ajak Milenial Lihai Merencanakan Keuangan
PT Bank Commonwealth baru saja meluncurkan CommBank Mobile. Aplikasi perbankan ini ditujukan untuk memenuhi kebutuhan keuangan sehari-hari masyarakat. Lebih dari itu, perusahaan ingin membantu perencanaan keuangan dan aspirasi anak muda Indonesia. Produk ini juga dihadirkan untuk merespons hasil riset perusahaan tahun lalu.
Tahun 2020, CommBank Digital Customer Research menemukan, 53% anak muda Indonesia berpendapat bahwa menabung itu mudah tapi kenyataannya menabung untuk mewujudkan tujuan keuangan masih sulit dilakukan. Melalui Aplikasi CommBank Mobile, transaksi perbankan dibuat menjadi lebih sederhana, mudah dilakukan, dan lebih menyenangkan. Mulai dari proses pembukaan rekening hingga fitur-fitur perbankan lain, seperti fitur anggaran.
Untuk itu, aplikasi ini diposisikan sebagai aplikasi yang mudah digunakan. Tujuannya, agar dapat membantu pengguna untuk melakukan transaksi untuk kebutuhan sehari-hari, mengelola keuangan dengan baik, hingga mengatur keuangan untuk mencapai berbagai tujuan.
“Aplikasi perbankan dan keuangan banyak digunakan dan jumlah penggunanya meningkat yakni hampir 40% dari pengguna internet yang mengakses aplikasi tersebut. Hal ini meyakinkan kami bahwa banyak orang membutuhkan aplikasi mobile untuk memenuhi kebutuhan finansial mereka,” kata Presiden Direktur Bank Commonwealth Lauren Sulistiawati, Senin (3/5/2021).
Untuk itu, CommBank Mobile juga dilengkapi dengan fasilitas pembayaran QR. Menjadi bagian dari Quick Response Code Indonesia Standard (QRIS), fitur ini akan memudahkan nasabah melakukan pembayaran. Dengan fitur ini pula, Bank Commonwealth ingin mendukung Gerakan Nasional Non Tunai yang dicanangkan oleh Bank Indonesia.
Fitur menarik lainnya dan sangat berguna adalah Goal Saver. Dengan Goal Saver, nasabah memiliki keleluasaan untuk mengatur periode tabungan termasuk jangka waktu dan nilai target. Dananya juga bisa diambil kapan saja dan goals yang sudah ditentukan juga dapat diubah. Nasabah juga akan diberikan hadiah jika mencapai tujuan mereka dan menunjukkan perilaku keuangan yang baik, untuk memberikan motivasi dan insentif membangun kebiasaan pengelolaan keuangan yang tepat.
“Fitur Goal Saver ini memungkinkan nasabah memiliki tujuan jangka panjang atau jangka pendek hingga 10 goals. Dengan otomatis, fitur ini akan melakukan autodebet dari rekening nasabah hingga tujuan mereka tercapai. Nasabah dapat membuat akun Goal Saver dan menggunakan fitur uniknya melalui CommBank Mobile,” jelas Rian Kaslan, Head of Digital Channels & Delivery Bank Commonwealth.
Rian menambahkan, aplikasi CommBank Mobile dan berbagai fiturnya ini adalah langkah awal perusahaan dalam mengembangkan ekosistem digital perbankan. Melalui aplikasi ini, perusahaan menargetkan dapat mengakusisi pelanggan lebih dari dua kali lipat dari jumlah nasabah mereka hari ini.