Apple Kuasai Pasar Smartwatch, Huawei dan Xiaomi Mengekor

marketeers article
Apple Kuasai Pasar Smartwatch, Huawei dan Xiaomi Mengekor (FOTO:123RF)

Kabar baik datang dari industri smartwatch atau jam tangan pintar. Perusahaan analis pasar teknologi, Canalys mengatakan perangkat jam tangan pintar mendominasi angka pengiriman perangkat wearable secara global.

Dalam laporan tersebut, ada 41,7 juta unit perangkat wearables yang dikirimkan hanya dalam satu kuartal pada 2022. Di angka tersebut, pengiriman jam tangan basic dan smartwatch mendominasi dengan jumlah 32 juta unit seperti dilansir dari laporan Gizmochina, Senin (6/6/2022).

Apple, Huawei, dan Xiaomi adalah tiga merek perangkat wearables dan smartwatch terlaris di dunia. Apple mendominasi di urutan pertama dengan pangsa pasar 22,1%. Perusahaan telah mengirimkan 9,2 juta Apple Watch pada kuartal pertama 2022.

Untuk meraup pasar lebih luas, Apple juga meluncurkan smartwatch Apple Watch Series 7 dan juga smartwatch dengan harga yang lebih terjangkau, yakni Apple Watch SE. Karena itu, perusahaan mengalami pertumbuhan positif 21% dalam penjualan kuartal pertama 2022 jika dibandingkan periode yang sama tahun 2021.

Posisi kedua diisi oleh Huawei. Perusahaan itu naik dari urutan ketiga pada tahun lalu ke posisi kedua pada 2022 dengan meraup 11,1% dari pangsa pasar wearables dan 4,1 juta total pengiriman fitness band dan smartwatch. Huawei tetap stabil di pasar wearables dengan daya tarik utama smartwatch miliknya adalah ekosistem OpenHarmony perusahaan. Ekosistem OpenHarmony memungkinkan jam tangan pintar Huawei tidak hanya terhubung ke ponsel cerdas Huawei, tetapi juga ke perangkat pintar IoT Huawei. 

Hal itu termasuk kendaraan listrik milik perusahaan. Misalnya, Huawei Watch dapat digunakan sebagai kunci mobil digital untuk mengakses Mobil Huawei. Bersaing cukup ketat dengan Huawei, Xiaomi menempel di posisi ketiga. 

Perusahaan itu telah turun dari peringkat kedua pada tahun lalu ke posisi ketiga dengan 10,1% pangsa pasar dan 4,2 juta pengiriman wearables. Penurunan ini diakibatkan berkurangnya penjualan fitness band milik perusahaan.

Dengan fitness band yang terus kehilangan popularitas karena layarnya yang lebih kecil, Xiaomi sendiri secara diam-diam mengalihkan fokusnya ke pengembangan smartwatch. Namun, saat ini, perangkat seperti Xiaomi Watch S1 masih merupakan upaya pertama perusahaan dalam masuk ke lini smartwatch.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS