AQUA Japan menambah portofolio produknya di Indonesia. Kali ini, merek produk alat elektronik dari Jepang ini meluncurkan lini produk lemari es terbarunya.
Produk seri Navi Cooling, AQUA Japan Navi Cooling Series AQR-305IM hadir sebagai kulkas metal door. Seri ini menawarkan jaminan bahan makanan yang lebih awet dan tahan lama. Selain itu, produk ini juga hadir dalam seri glass door, yaitu Navi Cooling Series AQR-305G.
Dipaparkan oleh Kenji Sadayuki, Presiden Direktur AQUA Japan Indonesia, teknologi navi cooling memungkinkan ruang pembeku pada kulkas dapat berfungsi secara fleksibel. Jadi pengguna bisa mengaturnya sesuai dengan kebutuhan.
“Pengguna dapat mengatur pendinginan sesuai dengan bahan makanan yang disimpan. Misalnya, pengguna sedang membutuhkan ruang lebih untuk menyimpan buah, namun kulkas suah penuh, maka ruang pembeku atau freezer dapat digunakan sebagai ruang pendingin reguler,” jelasnya.
Pengaturan ini dihadirkan dalam bentuk pilihan zona. AQUA Japan Navi Cooling Series memiliki pusat kontrol yang dapat mengubah zona kulkas dari zona beku menjadi zona pendingin. Untuk penggunaan freezer sebagai alat penyimpanan daging yang membutuhkan pendinginan hingga titik beku di bawah nol derajat, pengguna juga bisa mengatur ruang pembeku menjadi zona super freeze.
“Saat diatur menjadi zona super freeze, kulkas ini juga berfungsi sebagai ruang e-saving dan snow freeze. Artinya, kulkas akan menghemat energi dan dapat melakukan pendinginan maksimal dengan daya yang rendah,” lanjut Kenji.
Dari segi tampilan, produk lemari es ini mengusing tema modern dan elegan. Di sisi luar, AQUA Japan memberikan lekukan di bagian tepi pintu untuk mengurangi kekakuan bentuk lemari es.
“Tidak hanya sebagai fungsi, produk ini hadir sebagai salah satu pendukung gaya hidup dan mode di rumah pengguna AQUA Japan,” kata Kenji.
Produk ini dilepas di pasaran dengan kisaran harga Rp 4,5 juta hingga Rp 5,2 juta. Sesuai dengan kapasitas lemari es pada 230-260 liter.
Editor: Ramadhan Triwijanarko