Awali Tahun Dengan Ekspansi, MBA Buka GrandLucky ke-8 di Bali

marketeers article
Awali Tahun Dengan Ekspansi, MBA Buka GrandLucky ke-8 di Bali (FOTO: Dokumentasi MBA)

PT Mitra Belanja Anda (MBA) secara resmi membuka gerai GrandLucky Superstore kedua di Pulau Bali, yang terletak di kawasan Udayana, Denpasar. Pembukaan gerai ini sekaligus menandakan gerai ke-8 yang diresmikan oleh MBA

Memiliki total area lebih dari 4.000 m2, gerai ini menjadikan GrandLucky Superstore Udayana sebagai supermarket terbesar yang dimiliki MBA di kota Bali hingga saat ini. 

“Gerai kedua ini menjadi langkah kami untuk memperluas jangkauan layanan GrandLucky Superstore kepada pelanggan setia, khususnya yang tinggal di wilayah Denpasar dan sekitarnya,” kata Rudy Wirawan, Direktur Utama PT Mitra Belanja Anda (MBA) dalam siaran pers, Jumat (12/1/2024).

Rudy berharap, standardisasi produk dan layanan ini dapat memberikan pengalaman berbelanja yang mengesankan serta sesuai kebutuhan para pelanggan. Kehadiran produk-produk Nusantara menjadi salah satu konsep andalan yang diusung oleh GrandLucky Superstore di setiap gerainya.

BACA JUGA: Jangkau Pasar Baru, GrandLucky Buka Gerai di BSD

Pelanggan setia dapat menemukan deretan kecap, teh, dan kopi lokal dari seluruh penjuru Indonesia hingga camilan khas daerah yang sulit didapatkan, seperti Bakpau Huang Pao dari Medan, Lumpia Gang Lombok dari Semarang, Keripik Christine Hakim dari Padang, Batagor Kingsley dari Bandung, dan Kerupuk Amung dari Belitung.

Adanya pilihan produk-produk lokal ini diharapkan menarik pelanggan untuk mengeksplor kekayaan bahan makanan dan kuliner Indonesia. 

“Gerai kami di Udayana menjadi yang terluas di Bali, dirancang dengan baik untuk mendukung penataan rak dan display produk yang menarik. Untuk memudahkan alur belanja, gerai kami dilengkapi dengan signage yang jelas dan lorong yang luas, memberikan kebebasan kepada pelanggan untuk melihat dan memilih produk yang dibutuhkan dengan nyaman,” tambah Rudi. 

BACA JUGA: Resmi Groundbreaking, GrandLucky BSD City Akan Beroperasi di 2023

Menawarkan konsep one-stop shopping, GrandLucky Superstore kedua di Bali ini menghadirkan fasilitas berbelanja grocery, pilihan food station seperti Pizza Pizza Pizza khas GrandLucky yang terkenal dan sushi, serta area untuk beribadah yang lengkap dan beragam.

Dengan fasilitas ini, diharapkan GrandLucky Superstore Udayana menjadi destinasi lengkap yang memenuhi segala kebutuhan pelanggan dalam satu lokasi. Gerai ini siap melayani pelanggan setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 22.00 WITA.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS