AXIS-Y Kenalkan Lini Produk Baru, ay&me

marketeers article
Sumber: 123RF

AXIS-Y, merek perawatan kulit vegan asal Korea Selatan (Korsel) baru saja merilis rangkaian produk terbarunya di Indonesia, yakni ay&me. Dengan slogan Made for Me by Me, Seri ay&me lahir dari kolaborasi bersama lebih dari 1.000 anggota komunitas kecantikan di 68 negara.

Lini produk terbaru AXIS-Y dibuat berdasarkan hasil survei yang dilakukan di 68 negara. Maggie Yue, CEO & Founder AXIS-Y menyampaikan merek tersebut selalu menghargai masukan dan umpan balik dari komunitas, dan menggunakannya untuk terus mengembangkan dan memperbaiki produk. 

Kali ini, merek tersebut mengambil langkah untuk meluncurkan rangkaian seri produk terbaru, ay&me.

BACA JUGA: 10 Langkah Skincare Routine ala Korea Selatan

“Lini produk ay&me kami ciptakan bersama komunitas selama dua tahun terakhir melalui survei, polling, dan uji coba sampel produk. Rangkaian ini dirancang untuk memenuhi keinginan perawatan kulit terbaik dengan tagline kami, ‘Made for Me by Me,” ucap Maggie.

ay&me merupakan rangkaian produk perawatan kulit yang mengandung Special Biome Blend. Ini merupakan inovasi formulasi yang diciptakan oleh AXIS-Y menggunakan lima prebiotik dan probiotik yang bermanfaat bagi kulit. 

Mulai dari lactobacillus lysate, lactococcus ferment lysate, saccharomyces ferment filtrate, bifida ferment filtrate, dan bifida ferment lysate. Kombinasi dari kelima bahan alami ini bekerja untuk membantu mikrobiom alami kulit dalam menutrisi, meremajakan, serta meningkatkan kesehatan kulit.

Seri ay&me AXIS-Y terdiri dari berbagai rangkaian produk perawatan kulit. Ada Biome Comforting Infused Toner, Biome Radiating Intensified Essence, Biome Ultimate Indulging Cream, Biome Resetting Moringa Cleansing Oil, serta Biome Recharging Night Renewal Set, yang terdiri atas Biome Recharging Enhanced Night Balm, dan 10 Panthenol Supporting Concentrate.

Rangkaian produk ay&me AXIS-Y menggunakan mugwort, centella asiatica, moringa oil, dan adenosine yang tidak hanya berfungsi untuk menutrisi, tetapi juga menyeimbangkan, serta menambah kekuatan kulit. Kombinasi ini menjadikan lini produk tersebut cocok untuk kulit orang Indonesia yang lebih rentan mengalami kerusakan pada skin barrier akibat paparan polusi dan perubahan iklim.

BACA JUGA: Dorong Budaya Inovasi, i3L Gelar Kompetisi Inovasi Skincare

“Kami memahami produk perawatan kulit harus memiliki nilai personal dan mampu beradaptasi dengan lingkungan sekitar. Melalui rangkaian ay&me yang terinspirasi oleh iklim dan lingkungan ini, AXIS-Y berkomitmen untuk mendukung komunitas kecantikan Indonesia dalam menggapai kulit idaman yang sehat dan terawat melalui produk perawatan kulit yang dipersonalisasi,” ujar Maggie.

Dalam seri produk terbaru ini, AXIS-Y juga memperkenalkan dua produk andalannya, yakni Biome Resetting Moringa Cleansing Oil dan Biome Comforting Infused Toner. Produk pembersih muka (cleansing oil) ini mengandung formulasi Special Biome Blend AXIS-Y yang diperkaya dengan moringa oil, dan calendula flower oil.

Sementara itu, infused toner dirancang untuk menjaga kelembaban kulit dari luar ke dalam, serta memperbaiki tekstur kulit dengan meremajakannya kembali. Produk ini mengandung lima probiotik kompleks, mugwort, dan  centella asiatica extract.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS