BABYMONSTER dan 8 Idol K-Pop Ini Bakal Comeback Juli 2024

marketeers article
BABYMONSTER (Foto: X)

Setelah merampungkan tur fanmeeting terakhir di Bangkok, BABYMONSTER comeback dengan merilis single bertajuk FOREVER pada 1 Juli. Girl group besutan YG Entertainment ini juga akan mempersiapkan peluncuran full album pertamanya.

Sebagaimana diberitakan Allkpop, Yang Hyun Suk selaku pendiri agensi yang menaungi Ahyeon dkk mengatakan bahwa girl group tersebut tengah mempersiapkan album perdana. Rencananya, album itu akan dirilis di bulan September atau Oktober tahun ini.

Selain BABYMONSTER, masih ada sederet idol K-Pop lainnya yang akan meramaikan industri musik di bulan Juli 2024 ini. Siapa sajakah mereka? Berikut daftarnya:

BACA JUGA: Demi Comeback yang Epik, Lisa BLACKPINK Syuting di Tempat Angker

STAYC

Usai merampungkan tur konser di 15 kota Asia, Amerika, dan Eropa, STAYC mengeluarkan full album pertama berjudul Metamorphic pada 1 Juli. Album berisi 14 lagu ini menjadi comeback STAYC setelah sebelas bulan lamanya sejak merilis TEENFRESH.

Chorong Apink

Chorong, yang merupakan salah satu anggota Apink, mengeluarkan single pertamanya berjudul Don’t You Know pada 2 Juli. Karya ini menjadi lagu solo perdananya sejak debut di girl group tersebut pada 2011 silam.

VVUP

Grup rookie VVUP akan merilis single berjudul Ain’t Nobody pada 3 Juli. Ini menjadi comeback pertama mereka di musim panas tahun ini selang tiga bulan sejak debut di bulan April 2024.

(G)-IDLE

(G)I-DLE akan kembali menyapa penggemar lewat mini album ketujuh yang bertajuk berjudul I SWAY pada 8 Juli. Setelah promosi ini, Soyeon dkk akan disibukkan dengan tur dunia bertajuk iDOL yang akan mulai pada 3-4 Agustus.

BACA JUGA: 6 Fakta Album Cosmic, Red Velvet Usung Konsep Midsommar?

Weeekly

Weeekly, grup yang terkenal dengan lagu After School, juga ikut ramaikan musim panas 2024 dengan comeback mini album keenam yang penuh energi bertajuk Bliss pada tanggal 9 Juli. Ini menjadi comeback grup tersebut setelah delapan bulan sejak merilis mini album ColoRise.

ENHYPEN

ENHYPEN akan comeback dengan full album bertajuk ROMANCE: UNTOLD pada 12 Juli. Album ini berisi sembilan lagu, termasuk title track.

Jimin BTS

Dancer sekaligus vokalis BTS, Jimin, juga akan merilis album solo kedua berjudul MUSE. Album ini akan mengemas tujuh lagu, termasuk Closer Than This, yang sudah dirilis pada Desember 2023.

Stray Kids

Stray Kids akan comeback dengan mini album baru bertajuk ATE pada 19 Juli. Ini menandai comeback Bangchan dkk setelah sekitar delapan bulan sejak merilis album 樂-STAR di bulan November 2023.

Itulah beberapa idol K-Pop yang dijadwalkan comeback sepanjang Juli 2024. Adakah idola Anda?

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS