BABYMONSTER dikonfirmasi bakal merilis mini album bertajuk BABYMONS7ER pada 1 April 2024 mendatang. Girl group besutan YG Entertainment ini hadir dengan formasi lengkap tujuh anggota, yakni Ruka, Pharita, Asa, Rami, Rora, Chiquita, dan Ahyeon.
Pada Minggu (10/3/2024) lalu, BABYMONSTER mengunggah video track introduction di kanal YouTube-nya. Junior dari BLACKPINK ini diketahui bakal merilis tujuh lagu, yang mana salah satunya ditulis dan diproduseri oleh musisi internasional Charlie Puth.
Adalah Like That, track ketiga mini album BABYMONS7ER yang ditulis oleh Charlie Puth. Usut punya usut, penyanyi asal AS ini menghadiahkan BABYMONSTER sebuah lagu karena Ahyeon sempat menyanyikan lagunya yang berjudul Dangerously dan berakhir viral.
BACA JUGA: 5 Fakta Menarik Kim VVUP, Idol K-Pop asal Indonesia yang Duet dengan Opick
“Ahyeon pernah menyanyikan lagu Charlie Puth yang berjudul Dangerously. Sekarang, ia pun menghadiahkan Like That untuk BABYMONSTER,” kata pendiri YG Entertainment, Yang Hyun Suk, dalam video track introduction.
Selain Like That, BABYMONSTER juga akan merilis enam lagu lainnya untuk mini album mereka. Berikut daftarnya:
Daftar Lagu Mini Album BABYMONS7ER
Mini album BABYMONS7ER terdiri dari tujuh lagu, yakni Monster, Sheesh, Like That, Stuck In The Middle (7 Ver), Batter Up (7 ver), Dream, dan Stuck In The Middle (Remix). Monsters sebagai lagu pembuka bermakna bahwa girl group ini akan punya efek yang sangat besar.
Adapun Sheesh akan menjadi lagu utama dalam album ini. Mengusung genre hiphop, lagu ini punya refrain kuat dan melodi aditif. Jika dibandingkan dengan Batter Up yang ‘cerah’, maka Sheesh memiliki konsep ‘gelap’ yang belum pernah mereka tunjukkan sebelumnya.
BACA JUGA: BABYMONSTER Debut dengan Lagu Batter Up, Ternyata Ini Maknanya!
Track ketiga adalah Like That, lagu ciptaan Charlie Puth untuk BABYMONSTER. Selanjutnya, adalah lagu-lagu Ahyeon cs yang kembali dirilis dengan versi tujuh anggota, seperti Stuck In The Middle dan Batter Up.
Tak ketinggalan, ada juga lagu pra-debut mereka berjudul Dream yang ditambahkan dalam mini album ini. Terakhir, ada versi remix dari Stuck In The Middle, yang dibuat dengan lebih ceria dan menyenangkan daripada versi aslinya.
Setelah promosi mini album perdana ini, BABYMONSTER akan menggelar fan meeting atau jumpa penggemar bertajuk First Fanmeet 2024 BABYMONSTER PRESENTS: SEE YOU THERE pada tahun ini di lima kota besar di Asia, termasuk Jakarta.
Editor: Ranto Rajagukguk