Bank DBS dan Komerce Genjot Peningkatan Literasi Keuangan UKM

marketeers article
Bank DBS menggelar Kedai Belajar DBS untuk UKM, berkolaborasi dengan Komerce. | Foto: Bank DBS

Bank DBS Indonesia menggandeng Komerce, end-to-end e-commerce enabler menggelar Kedai Belajar DBS: 5 Jam Melek Keuangan Bisnis Online. Acara ini merupakan upaya keduanya untuk mendorong pertumbuhan UKM.

Program ini digelar di Pontianak pada 12 Oktober dan Medan pada 27 Oktober 2022. Kedua ini terpilih karena memiliki indeks literasi keuangan yang relatif rendah. Padahal mempunyai potensi bisnis UKM yang menjanjikan.

Kedai Belajar DBS hadir untuk mengedukasi pemilik UKM dalam mengelola keuangan bisnis dan memanfaatkan platform media sosial untuk membuat omzet stabil. Kegiatan ini merupakan wujud dari pilar sustainability ketiga Bank DBS Indonesia, yakni Impact Beyond Banking.

“Melalui Kedai Belajar DBS, kami ingin membantu pemerintah untuk berkontribusi dalam menggencarkan literasi keuangan, terutama bagi sektor UKM, sesuai dengan arahan Otoritas Jasa Keuangan (OJK),” ujar Mona Monika, Head of Group Strategic and Marketing Communications PT Bank DBS Indonesia dalam pernyataan resminya.

Kedai Belajar DBS menyuguhkan berbagai materi. Materi tersebut, meliputi cara mengidentifikasi kesehatan keuangan pribadi dan perusahaan, mengelola keuangan, merencanakan anggaran hingga tujuan finansial ke depan.

Kedai Belajar DBS di Pontianak dan Medan mengumpulkan lebih dari 180 UKM yang mayoritas bergerak di bidang makanan dan minuman (F&B). Namun, terdapat pula pelaku usaha yang datang dari sektor lainnya seperti kerajinan tangan, properti, kecantikan, serta pertanian.

“Pelaku UKM yang hadir di Kedai Belajar DBS ternyata memiliki latar belakang yang inspiratif. Ini semakin membuat kami termotivasi untuk berkolaborasi dengan Bank DBS dan mendukung mereka dalam memperluas jangkauan bisnis,” papar Nofi Bayu Darmawan, CEO dan Founder Komerce.

Selain menggencarkan literasi keuangan bagi UMKM, Bank DBS Indonesia bersama Coffee Meets Stocks, komunitas saham yang memberikan edukasi investasi bagi masyarakat menggelar Belajar Bareng digibank Walk the Talk: Born Ready Series. Acara ini digelar lima kota besar yaitu Jakarta, Bandung, Semarang, Medan, dan Surabaya.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS